Formula Khusus Herry Ip Jelang Dimulainya Thailand Open 2021

Formula Khusus Herry Ip Jelang Dimulainya Thailand Open 2021 - GenPI.co
Herry Ip, pelatih ganda putra Indonesia. (foto: Badminton Indonesia via JPNN)

GenPI.co - Pelatih Ganda Putra Indonesia, Herry Iman Pierngadi alias Herry Ip memberikan 'formula khusus' untuk para anak asuhnya beradaptasi jelang Thailand Open 2021 dimulai.

Sebelumnya diketahui bahwa tim bulu tangkis Indonesia telah memulai latihan perdana di tempat yang akan menjadi arena pertandingan turnamen Leg Asia yang berlangsung di Bangkok, Thailand.

Di bawah pimpinan Kabid Binpres PP PBSI, Rionny Mainaky, skuad Garuda menjalani proses adaptasi di Impact Arena dengan tetap mengikuti protokol kesehatan.

BACA JUGA: Swab Test di Thailand, Mohammad Ahsan: Nyoloknya Tak Berperasaan

"Latihan pertama di arena pertandingan ini kita gunakan sebagai proses adaptasi bagi pemain. Maklum, latihan sebelum-sebelumnya hanya di tempat latihan. Kondisi para pemain juga baik dan latihan bisa jalan dengan baik. Konsentrasi anak anak pun lumayan baik," sebut Rionny, kepada Tim Humas PP PBSI.

Panitia menyediakan tiga lapangan di arena pertandingan dan dua lapangan di tempat latihan yang dapat digunakan tim bulu tangkis Indonesia untuk berlatih.

Menurut tim manajer Aryono Miranat, kondisi lapangan berangin karena menggunakan pengatur suhu ruangan. Ia berharap para pemain bisa segera beradaptasi dengan lapangan terutama arah angin.

Hal senada juga diungkapkan pemain ganda putra, Hendra Setiawan yang berkomentar soal masalah angin di arena lapangan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya