Operator Dukung Percepatan Digitalisasi di Indonesia dengan Teknologi 5G

Operator Dukung Percepatan Digitalisasi di Indonesia dengan Teknologi 5G - GenPI.co
Ilustrasi - Operator dukung percepatan digitalisasi di Indonesia dengan teknologi 5G dan pembangunan smart city. Foto: Dok humas XL Axiata

Dengan keunggulan teknis tersebut 5G akan mampu secara maksimal mendukung perangkat penunjang utama solusi digital terutama untuk teknologi Internet of Things (IoT), Big Data, Artificial Intelligence (AI), Virtual/Augmented Reality (VR/AR), Streaming, serta Cloud Computing.

Solusi digital tersebut bisa diterapkan untuk meningkatkan kinerja pemerintah daerah di berbagai aspek.

Misalnya untuk mendukung layanan publik, dengan penerapan teknologi data terkait berbagai persoalan di lapangan yang sangat banyak bisa diolah secara akurat dan real-time.

BACA JUGA:  Ada Dua Balap Motocross Dunia di NTB, Operator Perkuat Jaringan di Sumbawa dan Lombok

Solusi ini akan sangat membantu pemerintah daerah dalam memutuskan suatu kebijakan secara cepat dan tepat.

"XLABS menghadirkan solusi digital melalui teknologi IoT yang mampu memenuhi kebutuhan pemerintah daerah untuk memaksimalkan kinerja di sektor-sektor seperti digital signage, penanggulangan banjir, pemeliharaan fasilitas publik, optimalisasi Penerangan Jalan Umum (PJU), hingga pemantauan lalu lintas menggunakan CCTV dimana seluruh solusi tersebut terintegrasi dalam satu dashboard," jelas dia.

BACA JUGA:  Operator Berkomitmen Perkuat Infrastruktur Internet Cepat di Wilayah IKN

XLABS telah menerapkan solusi digital untuk mendukung program smart city antara lain di DKI Jakarta dan Kota Bengkulu.

Teknologi IoT untuk Flood Monitoring atau Pemantauan Banjir di DKI Jakarta menggunakan sensor radar yang dapat memantau banjir, mengukur ketinggian air, kecepatan arus serta kondisi pompa untuk diproses dan dianalisis sesuai parameter yang ditentukan.

BACA JUGA:  Operator Siapkan Jaringan 5G saat Balap Mobil Formula Listrik 2023 di Ancol

Dengan begitu, data-data di lapangan yang disajikan dapat digunakan untuk pengambilan keputusan yang lebih cepat dalam penanganan bencana banjir.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya