Canon EOS M50 Mark II, Kamera Mirrorless yang Praktis buat Vlog

Canon EOS M50 Mark II, Kamera Mirrorless yang Praktis buat Vlog - GenPI.co
Canon EOS M50 Mark II. Foto: Humas pt Datascrip

Canon EOS M50 Mark II memiliki kecepatan continuous shooting hingga 7,4 fps pada mode Servo AF dan 10 fps pada mode One-Shot AF saat pemotretan secara LiveView.

Sehingga pengguna dapat memotret subjek yang bergerak cepat.

Seperti anak yang sedang bermain di taman atau hewan peliharaan yang sedang bergerak aktif dengan akurat tanpa khawatir kehilangan momen. 

Tampilan bingkai AF pada EVF atau layar LCD pada kamera ini juga telah ditingkatkan sehingga lebih cepat dan lebih halus dalam melacak fokus subjek, tanpa mengalami jeda pada layar.

EOS M50 Mark II juga merupakan kamera EOS pertama yang menggunakan secara penuh touch-sensitive display dengan fitur baru Tap AF.

Sehingga pengguna dapat langsung memindahkan fokus dari satu orang ke orang lain hanya dengan mengetuk layar, yang sangat berguna saat melakukan pemotretan grup.

BACA JUGACanon EOS M50 Kit, Sangat Cocok untuk YouTuber Pemula

Ini merupakan fitur tambahan Touch & Drag AF, di mana pengguna dapat menggerakkan bingkai AF dengan menyeret jari di layar saat memotret melalui EVF. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya