Nikmati Senja di Pantai Tanjung Kalian Sambil Berbuka Puasa

Nikmati Senja di Pantai Tanjung Kalian Sambil Berbuka Puasa - GenPI.co
Mercusuar di Tanjung Kalian 9Sumber foto: iklan travel)

Pelabuhan Tanjung Kalian Muntok merupakan pintu gerbang barat Provinsi Kepulauan Babel yang menghubungkan Pulau Bangka dengan Sumatera.

Menara suar Tanjung Kalian sampai saat ini masih berfungsi dengan baik dan memancarkan cahaya sejauh 25 mil untuk memandu lalu lintas laut di Selat Bangka.

Untuk sampai ke lokasi, wisatawan bisa menggunakan angkutan umum atau jasa ojek dari pusat Kota Muntok dengan jarak tempuh sekitar tujuh kilometer atau waktu perjalanan paling lama 15 menit.

Menara suar berada tepat di pinggir Pantai Tanjung Kalian sehingga wisatawan selain menikmati bangunan bersejarah juga bisa melepaskan lelah di pantai indah berpasir putih tersebut.

Tepat di depan menara suar terdapat bangkai kapal tua Van Der Parra yang sengaja diletakkan di lokasi itu untuk menahan gelombang.

Halaman menara yang luas cocok untuk bermain dan beristirahat karena di sekelilingnya banyak pedagang berbagai makanan dan minuman yang siap memanjakan penikmat kuliner.

Baca juga:

Mudik Lebaran Lewati Pantai Penuh Pesona, Yuk Lewat Jalur Pansela

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya