Beragam Event Semarakkan Libur Lebaran di Tanah Datar

Beragam Event Semarakkan Libur Lebaran di Tanah Datar - GenPI.co
Lintau Expo tahun menjadi salah satu event untuk memeriahkan libur lebaran 2019.

GenPI.co - Pemerintah Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat menyiapkan sejumlah festival dalam rangka menyambut dan semarakkan hari raya Idul Fitri 1440. 

Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan OlahragaTanah Datar Abdul Hakim mengatakan, setidaknya di daerah itu ada empat festival untuk meriahkan lebaran Idul Fitri tahun ini.

"Di antaranya Festival Takbiran, Alek Pacu Jawi, Pasar Van der Capellen dan Lintau Expo," Katanya.

Hakim mengatakan, untuk festival takbiran akan diadakan pada malam takbiran atau Selasa, (4/6) malam dan dipusatkan di lapangan Cindua Mato Kota Batusangkar. Selain itu, takbiran juga akan menyebar di nagari-nagari yang ada di Tanah Datar yang telah dipersiapkan oleh Panitia Amal Ramadhan (PAR) di nagari masing-masing.

Festival tersebut sudah diadakan sebanyak empat tahun berturut-turut dengan tujuan agar generasi muda terhindar dari pergaulan yang akan merusak moral di malam takbiran.

“Sesuai dengan visi dan misi kabupaten mejadi daerah yang madani, berbudaya, berlandaskan nilai-nilai Adat Basandi Syara', Syara' Basandi Kitabullah,” bebernya.

Baca juga:

1000 Orang Dayak Malaysia Menyeberang ke Indonesia 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya