Surga Tersembunyi di Pulau Seram itu Bernama Pantai Ora

Surga Tersembunyi di Pulau Seram itu Bernama Pantai Ora - GenPI.co
View wisata Pantai Ora di Maluka (Sumber: Azawisata)

GenPI.co - Berwisata di Indonesia bagian timur serasa tidak ada habisnya. Maluku banyak memiliki spot indah sajian alamnnya. Salah satunya di Pantai Ora.

Pantai yang eksotisme terletak di Pulau Seram, Kabupaten Maluku Tengah ini memliki perpaduan keindahan pantai pasir putih. Selain itu, air laut yang tenang dan sangat jernih serta keanekaragaman terumbu karangnya.

Belum banyak orang yang mengetahui lokasi wisata ini. Namun jika wisatawan yang datang ke sini dijamin akan disuguhkan pesona alam bagaikan surga yang tersembunyi di Indonesia bagian timur ini.

BACA JUGAPantai Mandorak, Surga Tersembunyi di Antara Dua Tebing di Sumba

Untuk mendatangi lokasi wisata ini, bagi wisatawan lokal biasanya terkendala dengan mahalnya tiket pesawat. Sehinga minatnya memang masih rendah.

Untuk mensiasati mahalnya tiket, lebih baik dengan gaya backpacker sebagai alternatif wisatwan lokal yang akan berwisata ke Pantai Ora secara mudah dan tidak ribet dan tentunya murah 

Jika ingin berkunjung seorang diri dengan menggunakan pesawat setiba di Bandara Pattimura Ambon selanjutnya pelancong menuju ke Pelabuhan Hunimua Desa Liang kecamatan Salahutu. Setiap hari kapal feri melayani 6 kali penyebrangan dengan lama penyebrangan makan waktu 45 menit.

Setelah tiba di Pelabuhan Waipirit KecKairatu Kabupaten Seram bagian barat. Perjalanan belum selesai di sini. Wisatawan melanjutkan perjalanan menuju ke Desa Saleman dengan melewati hutan dan jalan berkelok-kelok yang tentunya jauh dari kata mulus.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya