Tingkatkan Ekonomi Pariwisata, Dispar Pasaman Gelar Festival Paralayang

Tingkatkan Ekonomi Pariwisata, Dispar Pasaman Gelar Festival Paralayang - GenPI.co
Dispar Pasaman menggelar festival paralayang untuk meningkatkan ekonomi di bidang pariwisata. (Foto: Antara/HO-Dispar Pasaman Barat)

GenPI.co - Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Pasaman Barat, Sumatra Barat menggelar festival paralayang untuk meningkatkan ekonomi di bidang pariwisata.

Hal tersebut diungkapkan secara langsung oleh Kepala Dinas Pariwisata Pasaman Barat Decky H Saputra di Simpang Empat, Selasa (31/10).

Festival paralayang tersebut akan berlangsung di Puncak Marando Air Bangis  pada 5-12 November 2023.

BACA JUGA:  Jadwal Festival Musik 2023: NDX AKA, Dewi Perssik Guncang Pekan Gembira Ria

"Kegiatan ini bekerja sama dengan Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) Indonesia," ucap Decky.

Kegiatan itu untuk mengenalkan olah raga berbasis alam berupa paralayang, mengenalkan potensi wisata, wisata olahraga, budaya dan ekonomi kreatif.

Decky mengatakan Festival Puncak Marando itu akan menghadirkan 50 peserta pilot paralayang Sumatera Barat.

Selain itu, juga akan ada bazar usaha mikro kecil menengah (UMKM), pasar kuliner, ekonomi kreatif dan penampilan seni budaya lokal yang ada di Pasaman Barat.

"Kami juga melibatkan penggiat pemuda Air Bangis, kelompok sadar wisata (pokdarwis) dan KONI Pasaman Barat sehingga potensi pariwisata Pasaman Barat khususnya Air Bangis akan semakin dikenal," katanya.

BACA JUGA:  Festival Serumpun Jadi Wadah Seniman dari Penjuru Indonesia

Selain itu tujuan diadakannya festival yang dipusatkan di RTH Air Bangis tersebut untuk meningkatkan ekonomi masyarakat melalui sektor pariwisata.

"Mulai dari wisata olahraga dirgantara (sport torism), UMKM, ekraf, seni dan budaya akan tampil dan akan semakin dikenal," imbuhnya.

Pihaknya juga berkolaborasi dan bersinergi dengan sejumlah pihak untuk menyukseskan pelaksanaan Festival Puncak Marando itu.(Ant)

Simak video pilihan redaksi berikut ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya