Buka Cabang ke-87, RamenYA! Hadir di The Amboja Cipayung

Buka Cabang ke-87, RamenYA! Hadir di The Amboja Cipayung - GenPI.co
Restoran RamenYA! membuka cabang ke-87 mereka di The Amboja Cipayung, Jakarta Timur. (Foto: Dok RamenYA!)

GenPI.co - Restoran RamenYA! membuka cabang ke-87 mereka di The Amboja Cipayung, Jakarta Timur.

Keberadaan outlet The Amboja makin mempermudah akses bagi warga Jakarta Timur dan sekitarnya untuk dapat menikmati sensasi ramen khas Jepang sesuai dengan lidah orang Indonesia.

Chintya Zahra selaku Marketing Manager RamenYA! memastikan semua menu di tempatnya telah berlisensi halal dari Lembaga Pemeriksa Halal (LPH) yang mandiri dan kredibel di Indonesia.

BACA JUGA:  Angka Cantik, Cabang ke-77 RamenYA! Siap Manjakan Lidah Warga Cileungsi

"Tepat di akhir tahun 2022 lalu, RamenYA! berhasil mendapatkan sertifikasi halal dari LPPOM MUI. Sertifikasi halal menjadi langkah bagi RamenYA! untuk menciptakan keamanan dan kenyamanan bagi konsumen, mengingat pentingnya aspek kehalalan dalam pandangan banyak konsumen Muslim yang ada di Indonesia," ujar Chintya Zahra dari rilis yang diterima GenPI.co, Rabu (13/3).

RamenYA! tidak hanya menyediakan menu dengan daging ayam saja, tetapi juga dengan daging sapi dan udang dengan harga yang ramah di kantong, mulai dari Rp28 ribu saja.

BACA JUGA:  Buka Outlet ke-76, RamenYA! Ekspansi ke Grand Galaxy Park Bekasi

Bagi para pelanggan yang menyukai ramen dan nasi dengan daging sapi bisa mencoba Beef Ramen dan Beef Yakiniku Don.

Sedangkan menu ramen dan nasi dengan udang tersedia dengan nama menu Ebi Tempura Ramen dan Ebi Tendon.

BACA JUGA:  Buka Cabang ke-75 di Kalibata City Square, RamenYA Beri Promo Menarik

"Karena Grand Opening di The Amboja ini bertepatan dengan Ramadan, RamenYA! menyediakan Free Takjil berupa es sirup segar dengan isian nata de coco dan biji selasih untuk yang berbuka puasa di RamenYA!. Free Takjil tidak hanya berlaku di outlet terbaru kami di The Amboja, tetapi juga di seluruh outlet RamenYA! yang tersebar di seluruh Indonesia," lanjut Chintya Zahra.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya