Simak! 4 Budaya Menyatu Dalam Kuliner Palembang

Simak! 4 Budaya Menyatu Dalam Kuliner Palembang - GenPI.co
ilustrasi : Jembatan Ampera simbol kota Palembang ( foto : JadiBerita )

Sebagai kota tertua yang terus menerus menetap di Indonesia, Palembang tentu saja telah melihat banyak hal, apalagi posisinya sebagai kota pelabuhan membuat Palembang menjadi tempat bertemunya berbagai kebudayaan dari berbagai penjuru dunia yang datang ke Palembang untuk berdagang.

Jejak perpaduan berbagai peradaban dunia itu tersisa dalam kuliner khas Palembang yang kaya jenis dan kaya rasa, berikut ini beberapa kuliner Palembang dan kebudayaan yang mewakilinya, seperti yang telah tim GenPI rangkum (02/11) :

1. Mie Ayam Atet

Mie ayam Atet terletak di jalan Taman Siswa,lapangan Hatta, Palembang, buka sejak pagi hari, mie Ayam ini nyaris selalu dipenuhi pelanggan.

Rasanya yang enak dengan porsi yang besar menjadi daya tarik utama Mie Ayam Atet, dihidangkan dengan topping ayam suwir, daun bawang dan bawang goreng serta didampingi oleh bakso dalam mangkuk terpisah, mie ayam Atet mewakili kebudayaan Tionghoa dalam kuliner Palembang.

2. Martabak Telur Mozarella Teh Aba

Martabak telur khas India di Palembang dipopulerkan oleh seorang warga keturunan India bernama Haji Abdul Rozak, sehingga martabak ini populer dengan sebutan Martabak HAR.

Di tangan generasi ketiga peranakan India, martabak HAR yang gurih dan kaya rempah disajikan ulang bersama keju mozarella yang meleleh sampai dalam.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya