Indonesia Punya Banyak Taman Bunga Loh, Ayo Berkunjung!

Indonesia Punya Banyak Taman Bunga Loh, Ayo Berkunjung! - GenPI.co
Taman Bunga di Indonesia. (Foto: Istimewa)

Tak perlu jauh-jauh ke Jepang untuk melihat bunga sakura. Taman bunga yang berada di Cibodas, Jawa Barat yang menawarkan pemandangan bunga sakura yang indah.

Untuk dapat menikmati keindahan bunga sakura ini, datanglah pada bulan Januari-Februari dan Agustus-September. Karena pada waktu itu saja bunga-bunga sakura itu bermekaran.

Selain itu juga taman bunga sakura, di tempat ini juga terdapat sebuah kolam yang bisa digunakan untuk melepas kepenatan setelah lelah berkeliling. Dijamin puas mengunjungi tempat ini. Karena semua sudut taman bunga ini bisa Kamu gunakan sebagai spot berfoto.

Taman Bunga Nusantara, Bogor

Taman Bunga Nusantara, Bogor menawarkan keindahan yang tak kalah dengan taman-taman bunga di belahan bumi Eropa. Kawasan ini juga menawarkan kesegaran dengan hawa khas puncak yang sejuk.

Beragam kegiatan yang bisa dilakukan di destinasi wisata ini.  Salah satunya adalah bermain di taman labirin. Dalam permainan ini,  pengunjung ditantang menemukan pusat dari labirin dan jalan keluar pada sebuah ruangan yang terbuat dari dinding tanaman yang berliku-liku. Jangan khawatir, Nanti nya akan diawasi oleh pengawas sehingga tak akan tersesat.

Di taman itu, pengunjung bisa mengunjungi jam sebuah jam raksasa yang dikelilingi bunga berwarna-warni dan akan berbunyi setiap jamnya. Ada juga Taman Perancis, yakni sebuah taman yang sudah disusun sedemikan rupa sehingga membentuk garis geometris yang keren dan cantik.

Taman ini berlokasi di Jalan Mariwati KM.7, Kawungluwuk, Sukaresmi, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Jam operasionalnya antara pukul 08.00 hingga 17.30 WIB.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya