Lebaran Sebentar Lagi, Yuk Buat Ketupat Sayur Labu

Lebaran Sebentar Lagi, Yuk Buat Ketupat Sayur Labu - GenPI.co
Ketupat sayur labu. (selerasa)

GenPI.co - Lebaran sebentar lagi, biasanya identik dengan ketupat sayur. Buat para bunda biasanya sudah mulai sibuk di dapur untuk menyiapkan kudapan khas lebaran tersebut.

Biasanya bunda menyiapkan ketupat lengkap dengan sayur labu, rendang ataupun opor ayam. Nah, buat para bunda yang baru belajar memasak, tak ada salahnya mencoba resep yang satu ini.

BACA JUGA: Kabar Gembira, Jokowi Sampaikan Penting Soal Bansos Tunai

Pertama, tumis 5 butir bawang putih, 10-15 siung bawang merah, 10-15 siung cabe merah keriting, 5 cabe rawit merah, 1 sdt ketumba, 1/2 sdt jinten, 3 buah kemiri dan 2 ruas Jahe yang sudah dihaluskan. Masukkan daun salam dan lengkuas.

Setelah harum semua masukan 1/2 ekor ayam yang sudah di potong. Setelah ayam dan bumbu tercampur rata tambahkan gula merah, kecap manis, lada, garam, kaldu jamur sesuai dengan selera. Kemudian tuangkan 1-2 liter santannya untuk proses pematangan ayam.

Masak hingga ayam matang, bunda bisa tambahkan air apabila kadar air berkurang dan ayam belum cukup matang. Tambahkan bumbu seperti garam, lada, kaldu jamur sesuai selera. Masak sampai ayam matang dan kuah nya dikira sudah cukup.

BACA JUGA: Seperti Scarlett Johansson, Ini Karakter dan Kelebihan Scorpio

Setelah di rasakan semuanya sudah pas, masukan labu 4 buah labu siam besar yang sudah diiris korek api,  6 potong tahu. Setelah matang semua bahan, sekarang tinggal sajikan dengan ketupat jadi. Untuk bahan pelengkapnya kamu bisa tambahkan telor balado, bawang goreng, dan kerupuk. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya