Pantai Glagah, Destinasi Menawan di Sebelah Barat Kota Yogyakarta

Pantai Glagah, Destinasi Menawan di Sebelah Barat Kota Yogyakarta - GenPI.co
Pantai Glagah (foto: Wisata Jogja)

GenPI.co - Kota Yogyakarta menyimpan banyak destinasi pantai yang indah dan menawan, salah satunya adalah Pantai Glagah. Pantai yang terletak di Kecamatan Temon, Kabupaten Kulon Progo ini memiliki pemandangan yang sangat indah dan instagramable.

Yang membuat pantai ini berbeda dari lainnya adalah memiliki pemecah ombak berupa tetrapod beton berkaki empat. Tetrapog tersebut mampu memecah gelombang ombak yang cukup besar di pantai.

BACA JUGA: Cantik dan Pintar, Begini Dokter Reisa Mengedukasi Masyarakat

Di tengah-tengah bentangan tetrapod, terdapat jalan setapak dari beton yang memanjang mengarah ke laut. Jalan setapak tersebut biasanya digunakan sebagai spot berfoto bagi wisatawan atau spot untuk menyaksikan sunset dari ufuk barat.

Di bagian utara dari tetrapod pemecah ombak, wisatawan akan menemukan spot bunga matahari yang sangat instagramable. Setelah lelah mengelilingi Pantai Glagah, kamu bisa beristirahat dan mengisi perut di beberapa warung yang menjual masakan seafood. 

Hidangan laut di warung-warung tersebut sangat segar dan harganya juga sangat terjangkau untuk para wisatawan.

Selain itu, pantai ini juga  terkenal dengan oleh-oleh khasnya seperti rempeyek udang dan undur-undur laut yang sudah digoreng dan dikemas dengan sangat menarik. 

BACA JUGA: Reisa Pilih Mana, Dokter atau Model?

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya