Mau Makan Durian Montong Langsung dari Pohonnya, Datang Saja ke Garut

Mau Makan Durian Montong Langsung dari Pohonnya, Datang Saja ke Garut - GenPI.co
Kebun durian di Kampung Kuyamut, Desa Tanjung Kamuning, Kecamatan Tarogong Kaler-Garut, Jawa Barat.

Bagi kamu yang suka dengan durian dapat merasakan sensasi memetik langsung dari pohonnya datang saja ke Garut, Jawa Barat. Kualitas daging yang tebal dan manis dari durian jenis Musang king ataupun durian montong tersedia di kebun ini.

Sehingga tak perlu jauh-jauh untuk menikmati durian hingga ke negri Sumatera. Alamat lengkapnya di Kampung Kuyamut, Desa Tanjung Kamuning, Kecamatan Tarogong Kaler-Garut, Jawa Barat. Datang saja setiap hari mulai pukul 9 pagi hingga 5 sore.

Baca juga: Ingin Makan Durian Tanpa Pusing akan Baunya, Ini Caranya!

Jika malas untuk memetik buah durian langsung dari pohonnya, pengunjung juga bisa mengambil durian jatuh rasanya pun tak kalah enak. Pohonnya juga tidak kurang dari 2 meter sehingga memudahkan pengunjung memetik langsung buahnya.

Buah durian ini dijual mulai dari Rp 40 ribu hingga Rp 80 ribu tergantung besar atau kecilnya ukuran buah. Untuk mencapai kebun buah durian, dari Jalan Raya Bandung-Garut atau Jalan Anwar Musadaddiyah, lalu masuk ke jalan kampung kuyamut. Nanti pengunjung langsung menemukan pohon durian sepanjang jalan perkampungan, barulah pengunjung dapat langsung memetik buah durian yang nikmat.



Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya