Ini yang Bisa Kamu Lakukan di Desa Wisata Pujon Kidul

Ini yang Bisa Kamu Lakukan di Desa Wisata Pujon Kidul - GenPI.co
Momen matahari terbit di Desa Wisata Pujon Kidul dari Cafe Sawah.

GenPI.co - Berkunjung ke kabupaten Malang, cobalah mampir di Desa Wisata Pujon Kidul. Kawasan ni memiliki topografi khas Malang, pegunungan dengan udara yang sejuk. Dijamin betah berlama-lama di desa wisata ini. 

Salah satu yang bisa kamu lakukan saat berkunjung ke Desa Pujon Kidul  adalah menikmati momen matahari terbit. Spot paling pas untuk menikmati sekaligus mengagumi peristiwa alam ini adalah area café Sawa. Dari tempat itu, traveler dapat menyaksikan matahari yang menyembul perlahan menyinari hamparan perbukitan yang yang sebelumnya hanya berupa siluet. 

Baca juga: Kisah Udi Kartoko Mengembangkan Pujon Kidul

Ini yang Bisa Kamu Lakukan di Desa Wisata Pujon KidulCafe Sawah di Desa Wisata Pujon Kidul. 

Dari situ, bisa melanjutkan petualangan kecil dengan mengunjungi peternakan sapi perah warga setempat. Di tempat itu, traveler bisa melihat sekaligus detail proses memerah susu sapi yang benar serta higienis. Kalau mau, traveler juga bisa minum susu segar yang baru saja diperah.

Ada kegiatan edukasi lain di tempat pemerahan sapi itu. Traveler bisa melihat proses pembuatan biogas. Kotoran sapi yang telah diaduk hingga mirip lumpur kemudian dimasukkan ke dalam tabung gas yang berada tak jauh dari kandang. Setelah sebulan, gas yang tercipta akan dialirkan melalui pipa-pipa yang tersambung ke kompor-kopor warga desa.

Lelah beraktivitas di bersama sapi, bisa kembali ke cafe sawah. Sembari melepas penat, traveler bisa  duduk santai di gazebo-gazebo yang tertata apik di tempat itu. Jangan lupa menikmati kuliner khas yang disajikan di tempat itu. Yang tak kalah menariknya adalah  menaiki menara pandang yang ada di kawasan itu. Dari ketinggian, kamu bisa  untuk menyaksikan bentang alam Desa Wisata Pujon Kidul  dengan Cafe Sawa-nya yang unik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya