Suami Istri Sebaiknya Hindari Kebiasaan Ini, Bisa Bubar!

Suami Istri Sebaiknya Hindari Kebiasaan Ini, Bisa Bubar! - GenPI.co
Suami Istri Sebaiknya Hindari Kebiasaan Ini, Bisa Runyam! (foto: pixabay)

GenPI.co - Setelah menikah, kemandirian dalam berumah tangga pun diuji. Ada yang bisa melayani dan menghargai pasangannya, ada juga yang masih terbiasa bersikap egois.

Bila itu sering terjadi, hubungan pernikahan tak akan lama. Pertikaian hingga perpisahan jadi kesimpulan akhir dalam menjalani bahtera rumah tangga.

BACA JUGA: 3 Kunci Rumah Tangga Bakal Adem Ayem, Suami Istri Berbahagialah!

Oleh karenanya, sebelum itu terjadi, sebaiknya pasangan mulai memahami kebiasaan apa saja yang bikin rumah tangga berakhir dengan pertengkaran dan rasa ingin pisah. Melansir laman hellosehat, Jumat (21/5) berikut ini ulasannya.

1. Menjadikan pasangan sebagai prioritas kedua

Kamu dan pasangan mungkin sedang fokus dalam mencapai cita-cita dan target-target yang lain, namun bukan berarti kamu menjadikan pasangan sebagai prioritas terakhir, dan melupakannya di rencana-rencana. 

Pasangan juga memiliki mimpi-mimpi, yang perlu kamu lakukan adalah balik mendukungnya.

Keseimbangan prioritas mungkin tidak akan tercapai, tapi yang penting kamu lakukan adalah jangan melupakan pasangan di rencana-rencanamu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya