Dua Remaja Terseret Ombak di Pantai Ancol

17 Juni 2019 20:05

GenPI.co— Kabar buruk datang dari Pantai Dock, Ekanuri, Ancol Timur, Pademangan Jakarta Utara. Dua remaja terseret ombak saat bermain di sana. 

Nahasnya, salah satu remaja ditemukan sudah tewas dan temannya belum ditemukan. 

Awalnya, mereka sedang berenang di sekitar pantai pada Minggu, (16/6). Diketahui dua remaja tersebut bernama Arya (12) dan Abdul (14). Mereka bermain bersama sepuluh orang temannya. 

Baca juga:

Masih Ada Sampah di Waduk Pluit, Warga Keluhkan Bau Tidak Sedap

Alami Pendangkalan, Pemprov DKI Keruk Waduk Pluit

Namun, ombak tinggi menerjang dua remaaj tersebut dan mereka yang tak pandai berenang pun ikut terbawa arus. Arya ditemukan oleh temannya dalam kondisi meninggal dunia, kemudian dievakuasi menuju Rumah Sakit Koja.

Sampai saat ini, rekannya Abdul belum ditemukan. Tim SAR gabungan masih mencari korban dengan cara menyisir bibir pantai. 

Mulai pagi tadi (17/6), pencarian terus dilakukan dengan perahu karet hingga Pantai Marina sejauh 5 NM (Mil Laut). Dilansir dari detik, ada sekitar 50 personel akan dikerahkan.


Tonton juga video ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina Reporter: Mia Kamila
ancol   pantai   terseret   ombak   tim sar  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co