Covid 19 Makin Menggila, Pemprov DKI Tutup 90 Sekolah

26 Januari 2022 11:20

GenPI.co - Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria menyatakan bahwa akan menutup sekolah jika ditemukan kasus covid 19.

Hal itu untuk mencegah terjadinya klaster covid-19 di sekolah.

Riza mengatakan, sudah ada puluhan sekolah di Jakarta yang ditutup akibat covod 19.

BACA JUGA:  Catat Nih, Ada 229 Mata Uang Kripto Diakui di Indonesia

Alhasil, pembelajaran tatam muka (PTM) sementara waktu diganti dengan pembelajaran jarak jauh (PJJ).

"90 sekolah data dari Dinas Pendidikan," ujarnya, Selasa (25/1).

BACA JUGA:  Suara Lantang Gembong Warsono, Banyak Kejanggalan Formula E

Sementara itu, Kepala Suku Dinas Pendidikan Wilayah II Jakarta Pusat, Uripasih mengatakan, bahwa ada 18 sekolah yang ditutup dari tingkatan SD, SMP, dan SMA di wilayahnya.

"Ada 37 pelajar yang terkonfirmasi positif covid-19 dari 18 sekolah itu," katanya.

BACA JUGA:  KASAD Dudung Bongkar Kelompok Radikalisme, Isinya Tajam

Untuk saat ini para pelajar yang positif covid 19 melakukan insolasi mandiri di rumah atau Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat

"Para pelajar terkena covid-19 berada dari klaster keluarga. Untuk klaster sekolah sedikit," ujarnya.

Diketahui, pemerintah pusat memperpanjang PPKM level 2 di Jakarta yang mulai tanggal 25 hingga 31 Januari 2022.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya Reporter: Andri Bagus Syaeful

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co