Kabar Buruk, Habis Omicron Muncul Deltracron, Waspada!

14 Maret 2022 02:20

GenPI.co - Juru Bicara Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia Tarmizi angkat bicara soal habis covid-19 varian Omicron terbitlah Deltacron.

Nadia mengatakan bahwa pemerintah kini terus melakukan pemantauan terhadap perkembangan varian Deltacron.

"Ini masih dimonitor perkembangannya, karena belum ada bukti terkait peningkatan penularan, keparahan, dan lainnya," kata Nadia dalam siaran persnya, Minggu (13/3).

BACA JUGA:  Fadli Zon Sindir Luhut Pandjaitan, Menohok Banget

Menurut dia, untuk menghadapi berbagai varian Covid-19, pemerintah mendorong percepatan vaksinasi baik booster maupun primer.

"percepatan vaksinasi booster dan primer harus disegerakan,"jelasnya.

BACA JUGA:  Yuni Shara Blak-blakan Soal Hasrat di Ranjang, Bikin Ketagihan

Seperti Diketahui, varian Deltacron merupakan hibrida yang muncul melalui proses dua varian virus menginfeksi individu secara bersamaan sehingga terjadinya pertukaran materi genetik dan menciptakan varian baru.

Ilmuwan mengonfirmasi terkait keberadaan varian Covid-19 baru bernama Deltacron dengan kasus yang dilaporkan di beberapa negara Eropa.

BACA JUGA:  Jawa Barat Pegang Rekor Tertinggi Penyumbang Kasus Covid-19

Varian Deltacron dikonfirmasi melalui pengurutan genom yang dilakukan para ilmuwan di IHU Mediterranee Infection di Maseille, Prancis.

Selanjutnya, varian gabungan mutasi Delta dan Omicron tersebut ditemukan di Denmark dan Belanda.

Sementara itu, Amerika Serikat juga melaporkan dua kasus Deltacron yang teridentifikasi. Secara terpisah, Inggris juga melaporkan 30 kasus varian tersebut. (ANT)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co