GenPI.co - Anak dari Mantan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama Sabian Tama mengaku tidak membenci putra sulung Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) Nicholas Sean.
Sebelumnya, mereka sempat saling melontarkan kata-kata di media sosial yang makin memanaskan suasana jelang adu tinju dalam acara Holywings Sport Show (HSS) jilid 2 di Holywings Gatsu Club V pada Minggu (12/6/2022).
Sabian menjelaskan tidak membenci Sean, melainkan hanya berbeda pendapat.
"Tolong media kata-katanya jangan diputar. Gue bukan benci, hanya perbedaan pendapat," ujar dia dalam konferensi pers di Holywings Gatsu Club V pada Senin (6/6/2022).
Menurutnya, benci dan perbedaan pendapat merupakan dua hal yang berbeda.
"Kalau benci cenderung tidak suka. Kalau berbeda pendapat, lebih ke punya pendapat masing-masing yang berbeda," jelasnya.
Sabian Tama juga menyampaikan sudah menyiapkan diri dengan baik jelang hari pertarungannya dengan Sean.
"Gue optimistis. Persiapan dari kemarin juga sudah konsisten dan disiplin terhadap program yang sudah dibuat pelatih," ungkap dia.
Meskipun akan adu jotos dengan Sean, Sabian mengaku harus menghargai lawannya.
Sementara, Sean menyatakan tidak ingin banyak bicara.
"Enggak usah banyak ngomong. Dari awal yang banyak ngomong dari sebelah. Tunjukin di ring aja, kita berikan pertandingan yang menarik," tegasnya.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News