Wagub Riza Kuak Antisipasi Pelecehan Seksual di Angkot Jakarta

15 Juli 2022 14:10

GenPI.co - Wakil Gubernur DKI Jakarta Riza Patria mengaku pihaknya akan melakukan edukasi kepada semua pihak terkait pelecehan seksual.

Hal itu dilakukan sebagai bentuk upaya mengurangi tingkat pelecehan seksual yang ada di angkutan kota (angkot).

Riza mengajak seluruh masyarakat, terutama perempuan, untuk lebih memperhatikan potensi tindakan pelecehan seksual.

BACA JUGA:  Pemprov DKI Rangkul Angkot Gabung JakLingko, Kata Wagub Riza

"Kami edukasi supaya punya keberanian untuk melaporkan," ucap dia di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Kamis (14/7/2022).

Riza juga menambahkan akan melakukan edukasi kepada para sopir angkot.

BACA JUGA:  Riza Patria Pastikan Transportasi Umum di Jakarta Aman

Salah satunya melakukan latihan khusus untuk mengantisipasi adanya pelecehan seksual.

Dia menerangkan saat itu tengah dikaji pemasangan CCTV di setiap angkot.

BACA JUGA:  PTUN Gugurkan Keputusan UMP 2022, Begini Respons Wagub Riza

"Selain itu, yang terpenting akan dipasang stiker call center atau hotline," ungkapnya.

Sementara, mengenai pembatasan tempat duduk, Riza menilai wacana tersebut masih belum bisa dilaksanakan di angkot.

"Sebab, tempatnya sempit dan terbatas. Selain itu, kebanyakan perempuan dibanding laki-laki," tutur dia.

Riza menuturkan sampai saat ini hanya Transjakarta dan kereta saja yang bisa menerapkan pemisahan tempat duduk.(*)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co