Makanan Sehat Ini Bisa Penuhi Gizi Ibu Hamil, Apa Saja?

10 November 2019 11:27

GenPI.co - Semua ibu pasti menginginkan anaknya tumbuh sehat dan cerdas. 

Banyak hal yang dilakukan, salah satunya adalah mengonsumsi makanan yang aman dan kaya gizi untuk ibu hamil.

Berikut jenis makanan yang baik dikonsumsi untuk ibu hamil:

Ikan salmon

Asupan ikan salmon menjadi salah satu cara untuk mencukupi nutrisi otak janin dalam kandungan

BACA JUGA: Skin Care untuk Ibu Hamil, Bolehkah?

Mengingat salmon adalah jenis ikan laut yang mengandung asam lemak omega 3 yang tinggi. 

Omega 3 merupakan nutrisi yang sangat diperlukan, tapi tidak dapat diproduksi oleh tubuh.

Susu

Setiap ibu hamil dianjurkan minum susu. Hal tersebut tidak lain untuk mencukupi kebutuhan kalsium yang berguna untuk memperkuat gigi dan tulang. 

Fungsi lain dari kalsium berguna untuk kelancaran ASI. Selain kalsium, susu juga mengandung aneka vitamin seperti vitamin B, zat besi, dan probiotik yang dapat berfungsi untuk melindungi kandungan dari bakteri, terdapat zat antialergi dan infeksi. 

BACA JUGA: Netizen Masih Sebut Tiger Wong, Calon Nama Anak Baim dan Paula

Telur

Kandungan gizi pada telur sangat beragam dan baik untuk kesehatan terutama ibu hamil. 

Beberapa kandungan gizi yang terdapat pada telur dan baik untuk hamil antara lain protein, lemak, mineral, vitamin A, B kompleks ,dan vitamin D. 

Asupan telur penting bagi ibu hamil, karena dapat berfungsi untuk membangun plasenta. 

Telur juga tinggi kandungan kolin, yaitu  zat yang bermanfaat untuk mendukung tumbuh kembang serta fungsi dan kesehatan otak bayi. Manfaat lainnya adalah untuk mencegah timbulnya cacat tabung saraf pada janin. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina Reporter: Mia Kamila
ibu hamil   telur   ikan   salmon   susu   gizi  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co