Shopee Peringkat Teratas E-commerce Paling diburu di Harbolnas

11 Desember 2019 23:58

GenPI.co - Hari belanja online nasional atau dikenal dengan harbolnas mencapai puncaknya pada 12 Desember. 

Selain memberikan diskon gila-gilaan untuk konsumen, momen ini ditujukan untuk memajukan industri ecommerce di Indonesia.

Saat pekan pesta belanja online Harbolnas, CupoNation juga mencatat beberapa situs belanja online (e-commerce) yang memiliki volume pencarian tertinggi. 

Situs yang menduduki peringkat pertama dengan volume pencarian terbanyak pada mesin pencari Google adalahShoppe, dan disusul oleh Lazada. 

Shopee berhasil melesat di urutan pertama saat pekan harbolnas dimana sebelumnya menduduki peringkat ke-3 di tahun 2017.Berikut adalah situs belanja online yang paling banyak dicari saat pekan pesta belanja online 12.12.

BACA JUGA : 4 Tips Hemat Belanja Online saat Harbolnas 12.12

1. Shopee

2. Lazada

3. Tokopedia

4. Bukalapak

5. Blibli

BACA JUGA : Siap-siap, di Harbolnas 12.12 Iphone XS 12 Rupiah Saja

Sebelumnya di tahun 2017, Lazada menempati posisi pertama market place dengan pencarian tertinggi oleh pemburu diskon di Indonesia. Selanjutnya disusul oleh beberapa situs belanja online lain yaitu Tokopedia, Shopee, Bukalapak, dan Blibli.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi Reporter: Hafid Arsyid

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co