Banjir di Jakarta: Viral Foto Puluhan Taksi Blue Bird Tenggelam

01 Januari 2020 17:00

GenPI.co - Bencana banjir melanda wilayah di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek).

Banjir yang membuat heboh tanah air ini, juga berdampak pada PT Blue Bird Tbk yang merupakan perusahaan angkutan taksi.

BACA JUGA: Lapor, Menhan Prabowo! Kapal Asing Sering Terobos Perairan Natuna

Berita tentang taksi blue bird ini menjadi viral, lantaran terekam sebuah foto yang menggambarkan puluhan kendaraan roda empat terendam banjir.

Direktur Marketing, PT Blue Bird Tbk Amelia Nasution menjelaskan beberapa pool Bluebird ikut terdampak banjir. 

BACA LAGI: 2020: Jabodetabek Disambut Banjir, Presiden Jokowi Kepikiran Ini

Bahkan, diperkirakan bisa mencapai puluhan taksi terendam banjir.

"Pada hari ini beberapa pool dari Blue Bird Group mengalami kebanjiran akibat dari luapan air deras yang mengguyur kota Jakarta dan sekitarnya sejak Selasa (31/12) malam sampai pagi dini hari tadi," beber Amelia.

BACA JUGA: Mulai 2020 Orang Miskin Jangan Merokok, Ini Akibatnya...

Mengenai jumlah pastinya berapa unit taksi yang terendam banjir, Amelia sampai saat ini belum bisa memastikan.

"Kami saat ini fokus melakukan evakuasi dan pendataan terhadap unit operasional yang terdampak dari banjir ini," ujar Amelia.

BACA JUGA: Jakarta Heboh Banjir, di Yogya Ramai Prabowo Sowan Jokowi

Kendati demikian, beberapa taksi Blue Bird tetap beroperasi dan melayani penumpang.

"Hari ini Blue Bird tetap memberikan layanan kepada masyarakat melalui pool-pool dan unit layanan yang tidak terkena dampak banjir," tandas Amelia.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co