Genjot Sektor Pariwisata, Tahun Ini Jabar Siapkan 167 Festival

22 Januari 2020 13:55

GenPI.co - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengatakan, peran strategis pariwisata dalam perekonomian negara diprediksi akan meningkat sebagai salah satu industri terbesar di dunia.

Pariwisata juga berperan dalam meningkatkan pendapatan negara, devisa, dan lapangan kerja. 

BACA JUGA: Ridwan Kamil Sebut Pariwisata sebagai Bisnis Kebahagiaan

Untuk itu, diperlukan adanya pengelolaan event yang bernilai potensi wisata, termasuk dalam West Java Calendar of Event (CoE) and Festival 2020. 

CoE 2020 ini merupakan rangkuman event terbaik di Jabar yang diharapkan memenuhi standar 3C yakni Creative Value (nilai kreativitas), Commercial Value (nilai komersil), dan CEO Commitment (komitmen kepala daerah dalam mengembangkan pariwisata daerahnya).

Adapun total event yang dilaksanakan pada 2020 berjumlah 167 event terdiri dari 107 event kebudayaan, 6 event musik, 23 event olahraga, 5 event fesyen, 10 event kuliner, dan 17 event ekshibisi.

"Orang itu berwisata ke Jabar ada yang ingin melihat pemandangan alam yang indah, ada juga yang datang untuk berkegiatan di wisata buatan, ada juga yang datang karena festival," kata pria yang disapa Emil ini di Kota Bandung, Rabu (22/1/2020).

Emil menyebut, 167 event festival yang masuk dalam CoE Jabar di 2020 merupakan event pilihan yang akan dijadikan festival unggulan.

Festival-festival ini, imbuhnya, akan mampu berkontribusi pada perputaran ekonomi hingga triliunan rupiah.

"Festival itu sebenarnya ada ribuan dari mulai kelas RT di kampung dan sebagainya. Tapi, kita mendeklarasikan ada 167 festival yang akan dijadikan festival unggulan di Jabar untuk menguatkan ekonomi pariwisata kita. Nilainya nanti saya hitung. Yang pasti sampai triliunan rupiah dari perputaran ekonomi pariwisata ini," jelasnya.

Dari 167 event festival di dalam CoE itu, terdapat even yang mendapat dukungan dan akan dipromosikan secara masif ke level dunia oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Republik Indonesia (RI) yakni Asia Afrika Festival 2020 (Bandung), Cap Go Meh (Bogor), Hardfest Pesona Jatigede (Sumedang), Festival Seni dan Budaya Cirebon, dan Gebyar Pesona Budaya Garut.

BACA JUGA: Ini Fasilitas Super Premium Untuk Wisata Labuan Bajo

"Lima ini dianggap luar biasa daya tariknya untuk internasional sehingga ada pendanaan dan dukungan dari pemerintah pusat," katanya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co