Salut! Puluhan Cogan Berbagi 500 Hand Sanitizer Gratis

19 Maret 2020 21:00

GenPI.co - Di tengah merebaknya virus COVID-19 membuat warga mengurangi kegiatan di luar rumah. Namun, ada beberapa orang terpaksa tetap berjibaku dengan jalanan kota untuk tetap bertahan hidup. 

Melihat hal itu, sejumlah cowok ganteng ‘cogan’ yang tergabung dalam komunitas ‘MulaiDariKita’ rela terjun ke jalanan Jakarta untuk membagikan hand sanitizer.

Pemandangan luar biasa itu terjadi hari Rabu, 18 Maret 2020, saat puluhan remaja pria bergerak menuju tempat keramaian untuk membagikan 500 hand sanitizer secara gratis kepada banyak orang termasuk pengguna transportasi umum. 

Beberapa titik yang disasar diantaranya seperti Halte Trans Jakarta & MRT.

Dimulai sejak pukul 10.00, titik pertama yang didatangi adalah FX Sudirman menuju Halte BEI kemudian kembali ke Ratu Plaza. 

BACA JUGA : Cegah Corona, Nih Beda Kebijakan Transportasi Umum Banyak Negara!

Beberapa orang yang ditemui sepanjang perjalanan seperti ojek online, orang-orang kantor, pedagang, para penjaga halte/stasiun transportasi umum. 

Mereka terlihat senang ketika mendapatkan hand sanitizer secara gratis sebab saat ini sangat sulit untuk mendapatkannya.

“Semoga dengan adanya kejadian ini, dapat menyadarkan kita untuk dapat menjaga kebersihan diri agar terhindar dari berbagai virus. Mulai Dari Kita percaya, bahwa dibalik hidup yang higienis dan bersih, akan banyak virus yang tersisih,” demikian terulis siaran pers yang diterima GenPI.co.

BACA JUGA : Peramal ini Ungkap Penyebab Virus Corona dari Sisi Astrologi

Seperti diketahui hingga 18 Maret 2020, di Indonesia tercatat sebanyak 227 kasus pasien positif terjangkit Virus Corona sedangkan 19 di antaranya meninggal dunia. 

Sesuai himbauan Pemerintah, sekolah pun diliburkan serta beberapa perusahaan memberikan izin kepada para pekerja untuk dapat bekerja dari rumah selama kurang lebih 2 minggu. 

Guna mengantisipasi dan melindungi diri dari penyebaran Virus Corona.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi Reporter: Hafid Arsyid

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co