Drive-Thru Jadi Solusi Unik Lakukan Pernikahan di Tengah Pandemi

29 Mei 2020 16:52

GenPI.co - Saat pandemik covid-19, drive-thru seolah menjadi solusi paling aman untuk melakukan kegiatan untuk menghindari kerumunan orang.

Biasanya, drive-thru sering kita jumpai saat membeli makanan di restoran cepat saji atau mengambil uang di atm. 

CDC merekomendasikan drive-thru sebagai cara teraman bagi bar dan restoran untuk membuka kembali selama pandemi. 

Tetapi di seluruh AS, orang memiliki ide yang sama dalam hal hubungan, bahkan dari drive-in bioskop hingga drive-thru klub strip.

Sejumlah orang menggunakan drive-thru sebagai cara untuk terhubung dengan aman dari jarak enam kaki selama covid-19 dan menjaga jarak sosial.

BACA JUGA

Pernikahan dengan berkendara menjadi lebih umum karena pejabat kesehatan memperingatkan upacara di gereja dan resepsi besar bukan suatu yang aman untuk dilakukan.

Untuk pasangan yang harus membatalkan pernikahan besar dan resepsi karena karantina, beberapa kabupaten dan gereja menawarkan pernikahan drive-by atau drive-thru sebagai cara untuk melangsungkan pernikahan.

BACA JUGA: Asyik, Bakal Ada Bioskop Mobil ala Drive-In Cinema di Jakarta

Dilansir dari Insider, di Florida, petugas Pengadilan Distrik Alachua menyelenggarakan upacara pernikahan drive-thru di luar gedung pengadilan kota pada 30 April. 

Upacara ini dibandrol dengan harga USD 30 atau sekitar Rp 450.000  untuk tampil 15 menit sebelum janji mereka.

Di balik trend yang sedang trend baru-baru ini, di AS drive-thru memiliki sejarah yang aneh. 

BACA JUGA: Pernikahan Drive Thru, Cara Terbaik di Tengah Wabah Covid-19?

Pada tahun 1950-an Americana, nonton bioskop, makan malam, hingga kencan dengan pacar bisa dilakukan di dalam mobil yang dikenal dengan nama drive-in.

Namun, seiring perkembangan waktu dan berkembangnya dunia bisnis, drive-in memudar. Drive-thru kehilangan pamor dan bukan menjadi tempat untuk makan cepat. (*)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co