Merinding, Ini Pantai di Pulau Jawa yang Terkenal Seram

05 Agustus 2020 21:30

GenPI.co - Pantai biasanya menjadi salah satu destinasi alam yang selalu dituju banyak orang untuk berlibur dan melepaskan kejenuhan beban pekerjaan. 

Keindahan alam, ombak dan keseruan bermain air laut memiliki sensasi tersendiri dalam menikmati ciptaan Tuhan yang menakjubkan.

Akan tetapi, ada deretan pantai di Pulau Jawa yang tidak hanya memberikan keindahan, namun ada cerita seram di balik keangkeran pantai tersebut.

Berdasarkan beberapa sumber, masyarakat tidak boleh aneh-aneh saat mengunjungi pantai tersebut.

Berikut ini 3 pantai yang cukup angker di Pulau Jawa berdasarkan sumber telah diolah.

1. Pantai Papuma

Pantai Papuma berada di Jember, Jawa Timur terkenal sangat angker sekali.

Konon di pantai itu terdapat goa bernama Goa Lawa yang menjadi lokasi bersemayamnya Dewi Sri Wulan, yakni salah satu penguasa wilayah pantai Selatan Jawa.

BACA JUGA: Pesona Pantai Banyu Meneng, Tempat Terbaik Menenangkan Pikiran

2. Pantai Sembukan

Pantai Sembukan di Wonogiri menjadi destinasi wisata spirtitual yang dilengkapi dengan masjid, paseban dan sanggar. 

Lokasi itu, selau ramai dikunjungi warga sekitar ataupun dari luar kota.

Pantai itu, katanya adalah pintu masuk ke-13 Nyi Roro Kidul menuju Kasunanan Surakarta.

BACA JUGA: Pantai Jogan, Serpihan Surga yang Jatuh di Gunungkidul

3. Pantai Slamaran

Pantai Slamaran di Pekalongan terkenal memiliki alam yang indah. Namun, di balik itu banyak kisah mistis yang berkembang di pantai tersebut.

Konon, dihuni oleh sosok makhluk ghaib penguasa pantai utara disebut Dewi Lanjar. 

Kecantikannya membuat diangkat menjadi ratu di pantai utara oleh Gusti Kanjeng Ratu Kidul.(*)
 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co