Penyandang Disabilitas Bisa Dapatkan Beasiswa

01 Januari 2021 08:25

GenPI.co - Penyandang disabilitas berhak mendapatkan kesempatan mengenyam pendidikan dengan jalur beasiswa. 

Mereka bisa mendaftar melalui Australia Awards Indonesia. Beasiswa ini untuk program master dan doctoral yang dibuka setiap tahun pada bulan Februari. 

BACA JUGASimak Tips Berkomunikasi dengan Penyandang Disabilitas

Targeting and Scoping Manager Australia Awards Indonesia, Tutiek Rahaju mengatakan, proses seleksi atau penilaian penyandang disabilitas disesuaikan dengan kebutuhan jenis ragam disabilitasnya. 

"Ragam disabilitas pelamar tidak menjadi komponen penilaian, melainkan untuk penyediaan aksesibilitas dan akomodasi selama pelamar mengikuti proses seleksi," kata Tutiek, baru-baru ini. 

Menurut dia, pelamar dari berbagai jenis ragam disabilitas dapat mengajukan beasiswa ini. Oleh sebab itu, pelamar disabilitas harus menyampaikan apa saja kebutuhan mereka kepada panitia penyelenggara.

Sebab ketika tes, khususnya bahasa Inggris, baik TOEFL, IELTS, atau Pearson, terdapat mekanisme teknis yang perlu disesuaikan dengan ragam disabilitas pelamar.

Penyesuaian tersebut untuk memenuhi kebutuhan pelamar supaya dapat mengakses soal. 

"Beasiswa ini terbuka bagi penyandang disabilitas dari ragam apapun, asalkan pelamar menyatakan secara terbuka kepada Australia Awards Indonesia saat melamar," ujar Tutiek.

BACA JUGASehari Terpapar Corona, Maia Estianty Isolasi di Kamar Al Ghazali

Proses pendaftaran beasiswa Australia Awards Indonesia dilakukan secara online melalui dua situs, yaitu oasis.dfat.gov.au dan Australiaawardsindonesia.org. 

Dalam dua situs tersebut, tersedia formulir yang menanyakan jenis ragam disabilitas pelamar. 

Bagi pelamar difabel dapat memberikan tanda centang di kotak yang tersedia. Kemudian, mendeskripsikan jenis ragam disabilitasnya. Sampaikan juga kebutuhan apa saja yang diperlukan selama tes.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co