Batu Posok Diharapkan Dongkrak Sektor Pariwisata Sanggau

10 April 2019 12:51

GenPI.co – Sebuah destinasi wisata baru diluncurkan di Kabupaten Sanggau, kalimantan Barat. Namanya Wisata Alam Batu Posok yang berlokasi di  Desa Wisata Penyeladi. 

Peluncuran Wisata Alam Batu Posok dilakukan Minggu (7/4) pagi, oleh Wakil Bupati Sanggau Yohanes Ontot. Kegiatan tersebut mengusung tema 'Destinasi wisata Batu Posok menuju desa wisata Penyeladi ecovillage'.

Yohanes berharap destinasi ini digaungkan sehingga bisa terdengar lebih luas. Namun ia memberi penekanan terkait status tanah sehingga dalam pengelolaan lebih lanjut tidak dipersoalkan. 

“Bila status tanahnya jelas, Pemerintah Daerah Kabupaten Sanggau tidak ragu untuk mengembangkan daerah ini menjadi objek wisata alam yang ada di Kabupaten Sanggau,” papar Yohanes.

Hal lain yang tidak kalah penting adalah menjaga kawasan Batu Posok agar tetap alami. Wakil Bupati berharap pengembangan destinasi ini tidak merusak atau menebang pohon-pohon yang ada. Justru, masyarakat berupaya untuk bisa menanam pohon kembali. Serta, memperkaya jenis-jenis pohon.

Yohanes Ontot juga meminta promosi Batu Posok dilakukan. Bahkan, masyarakat diminta terlibat aktif dalam menyampaikan destinasi ini.

“Untuk mempromosikan objek wisata ini, perlu gerakan masyarakat sebagai agen promosi. Wisata Alam Batu Posok harus terus dikembangkan, dijaga dan dilestarikan. Hari ini menjadi langkah awal kita, agar kedepan wisata alam Batu Posok ini menjadi destinasi wisata Kabupaten Sanggau yang dikenal oleh masyarakat luas,” harapnya.

Launching dihadiri Kadis Porapar Kabupaten Sanggau Fransiskus Meron, Ketua GOW Kabupaten Sanggau Yohana Kusbariah Ontot, Kepala OPD Kabupaten Sanggau, Camat Kapuas Alipius beserta istri, Forkompimcam, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat, Tokoh Agama, Ketua Pokdarwis Feri Risaldi, Anggota Pokdarwis dan seluruh masyarakat.

Kedatangan Wakil Bupati Sanggau beserta rombongan disambut meriah oleh masyarakat, serta disambut dengan halunan pantun, hadrah dan Tarian Khas Melayu.

Sedangkan Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Sanggau Fransiskus Meron menilai kehadiran Batu Posok akan berdampak positif buat Desa Penyeladi.

“Destinasi ini memang measih baru. Tapi jika nanti semakin wisatawan yang mengetahuinya, maka semakin banyak yang akan berkunjung. Dan ini akan berdampak positif buat Desa Penyeladi sebagai desa wisata,” paparnya.

Menurutnya Meron, masyarakat bisa memanfaatkan kehadiran wisatawan dengan menjual makanan atau souvenir khas lainnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co