Pesan Romo Benny pada Masyarakat Indonesia, Silakan Disimak

03 April 2021 22:15

GenPI.co - Staf Khusus Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), Romo Benny Susetyo menilai dalam mengelola pemerintahan bukan perkara mudah. 

Oleh sebab itu menurutnya, dirasa adanya kekurangan dalam pemerintahan adalah wajar. 

BACA JUGAMabes Polri Diserang, Ernest Prakasa Ucapkan 1 Kata

“Ada kritik real. Misalnya masalah impor yang jadi polemik, kemudian Presiden mengatakan tidak boleh impor, ini, kan keputusan yang tegas,” ujarnya kepada GenPI.co, Rabu (31/3/2021).

Dia menjelaskan sejumlah sektor memiliki tujuan masing-masing, dan memiliki ego sektoral.  

“Namun, bagaimana kita ke depannya harus melihat optimisme dan tidak reaktif. Sebab, situasi saat ini membutuhkan persatuan. Jadi, membutuhkan energi kita,” katanya.

Dia juga meminta masyarakat untuk bergabung dan bersama dalam menyelesaikan masalah yang sedang terjadi saat ini, yakni pandemi covid-19.  

BACA JUGASP3 ke-1: Kasus Disetop KPK, Harta Sjamsul Nursalim Bikin Melongo

“Kita lupakan dulu hal-hal yang berbeda. Ayo kita sekarang ini dalam pandemii covid gotong royong, membangun persamaan untuk memulihkan sektor perekonomian,” paparnya.

Seperti yang diketahui saat ini Indonesia masih dalam situasi pandemi covid-19, yang membuat sejumlah sektor jadi terhambat dan terpuruk. (*)
 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co