Kurs Tengah Rupiah Mampu Menguat Saat Investor Soroti 3 Hal Ini

28 Oktober 2019 11:24

GenPI.co - Kurs tengah Bank Indonesia pada hari ini, Senin (28/10/2019) menguat  Rp 41 atau 0,29 persen menjadi Rp 14.023 per dolar Amerika Serikat.

Dikutip dari portal BI, kurs jual pada hari ini Rp 14.093/USD, dan kurs beli Rp 13.952/USD. Sehingga kurs tengah BI pada hari ini adalah Rp 14.023/USD.

Direktur PT Garuda Berjangka Ibrahim megemukakan kurs tengah BI mampu menguat di saat pasar uang tengah menyoroti tiga sentimen eksternal.

Pertama, pasar tengah menunggu keputusan dari hasil rapat Bank Sentral AS (Federal Reserve) yang digelar pada 29-30 Oktober 2019.

BACA JUGA: Logam Mulia Global di Level Top, Antam Tak Naikkan Harga Emas

“Fed diperkirakan akan memangkas suku bunga untuk ketiga kalinya tahun ini,” kata Ibrahim kepada GenPI.co, Senin (28/10/2019).

Kedua, Pemerintah AS dan China hampir menyelesaikan naskah perjanjian kesepakatan perdagangan fase 1 yang akan diteken pada November 2019.

“Tetapi investor cenderung tetap skeptis, karena sebagian kesepakatan tidak akan menghilangkan risiko yang ditimbulkan oleh gesekan perdagangan,” ujar Ibrahim.

Ketiga, adanya harapan pada hari ini ada keputusan untuk menunda perceraian Inggris dari Uni Eropa menjadi 31 Januari 2020, setelah Perdana Menteri Boris Johnson gagal memenangkan persetujuan untuk jadwal Brexit.

BACA JUGA: Harga Emas Masih Bertahan di Level Top, Kenapa?

“27 Perwakilan blok Uni Eropa akan bertemu pukul 09.00 (waktu setempat) pada Senin di Brussel untuk menyetujui penundaan tiga bulan dari tanggal Brexit 31 Oktober saat ini,” ucap Ibrahim.

Kurs tengah BI 28 Oktober 2019 menjadi Rp 14.023/USD (grafik: BI)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina
kurs tengah   rupiah   dolar   as   pasar  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co