Pengumuman! Emas Tinggalkan Lagi Harga Puncak, Ini Lo Penyebabnya

07 Mei 2020 07:55

GenPI.co - Harga emas loyo pada penutupan perdagangan Rabu atau Kamis pagi WIB, dan kembali meninggalkan level puncaknya di saat pandemi virus corona  (covid-19) di USD 1.700 per troy ounce.

Kontrak emas paling aktif untuk pengiriman Juni di Bursa Comex New York Mercantile Exchange pada penutupan perdagangan Rabu (6/5/2020), anjlok USD 22,1 atau 1,29 persen menjadi USD 1.688,5 per troy ounce.

Logam mulia di pasar global tersungkur, saat pasar mengamati kebijakan pelonggaran locdown di Amerika Serikat.

BACA JUGA: Segera Update Status Medsos, Ucapkan Selamat Hari Raya Waisak

Kini pebisnis di sejumlah  negara bagian AS, telah mulai membuka kembali usahanya, dan mengurangi permintaan safe haven diantaranya adalah emas. 

Kalangan analis berpendapat bahwa investor saat ini fokus pada kebangkitan kembali ekonomi dunia, setelah locdown dilonggarkan.

Diketahui warga AS banyak kehilangan pekerjaan karena lockdown. Data yang dirilis pada Rabu (6/5/2020) oleh Automatic Data Processing, Inc. mengungkapkan sekitar empat juta pekerjaan hilang dari sektor penghasil barang, dan 16 juta hilang dari sektor penyedia layanan.

BACA JUGA: Selamat Hari Raya Waisak, Begini Makna Hari Suci Bagi Umat Buddha

Berikut gerak emas Comex kontrak Juni 2020 (USD/troy ounce):

6 Mei: 1.688
5 Mei: 1.710
4 Mei: 1.713
1 Mei: 1.700
30 April: 1.694
29 April: 1.713 (*/ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co