Lowongan Kerja 2022, Ada Penempatan di Jakarta

05 Februari 2022 07:40

GenPI.co - PT Tempo Scan Pacific Tbk membuka lowongan kerja (loker) untuk masyarakat umum pada 2022.

Salah satu perusahaan terkemuka di Indonesia itu menyediakan dua posisi bagi calon pelamar.

Pelamar yang diterima akan ditempatkan di Jakarta dan Pontianak, Kalimantan Barat.

BACA JUGA:  Anak Usaha BUMN Buka Lowongan Kerja 2022, Ayo Daftar

Berikut ini lowongan kerja Tempo Scan Pacific sebagaimana dilansir laman resmi perusahaan, Sabtu (5/2):

1. Accounting Supervisor-ERV (penempatan Jakarta)

BACA JUGA:  Lowongan Kerja BUMN 2022, Buruan Daftar Sebelum Tutup

Persyaratan:

- Pendidikan minimal S-1 Akuntansi (IPK minimal 3.00)

BACA JUGA:  Lowongan Kerja BUMN 2022, Tunjangannya Mantap

- Memiliki sertifikat brevet A & B

- Memiliki pengalaman minimal 3 tahun di posisi general accounting supervisor

- Memiliki pengetahuan di bidang perpajakan

- Memiliki kemampuan dalam menggunakan komputer, terutama Microsoft Office

- Memiliki kemampuan komunikasi yang baik

- Detail dan teliti

- Bisa bekerja sama dalam tim

Pekerjaan:

- Rekonsiliasi sales bulanan serta membuat laporan penjualan

- Membuat report management (beserta analisisnya)

- Menghitung jumlah PPN pemakaian sendiri dan pemberian

- Rekonsiliasi report advertising dan promosi dengan data pemotongan di budget sheet

- Perhitungan cash flow management report

- Mereview untuk jurnal yang salah IO-nya dan menginformasikan ke pihak terkait

- Mengisi format budget untuk management report dan cash flow

- Mengisi data untuk upload budget (budget sales, depex, A&P)

- Membuat rekonsiliasi PPh 21/26, 23/26, 4 ayat 2 setiap bulannya

2. Branch Office Supervisor (penempatan Pontianak)

Persyaratan:

- Pria/wanita

- Pendidikan S1 Jurusan Akuntansi dengan IPK Minimal 3.00

- Berpengalaman sebagai accounting supervisor di perusahaan distribusi selama 2 tahun

- Mempunyai leadership yang baik

- Mempunyai analisis dan komunikasi yang baik

- Mempunyai kemampuan Brevet A & B

- Pernah bekerja di kantor akuntan publik atau sebagai auditor adalah sebagai nilai tambah

Pekerjaan:

- Menerapkan dan mengawasi pelaksanaan seluruh sistem dan prosedur administrasi keuangan dicabang sesuai yang telah ditetapkan oleh kantor pusat.

- Menerapkan dan mengawasi pelaksanaan sistem dan prosedur penerimaan dan pengeluaran untuk menunjang pengawasan cash on hand dan cash in bank.

- Mengikuti dan mengontrol secara seksama perkembangan biaya dan trade incentives.

- Membaca dan mengikuti laporan keuangan cabang dan pembukuan sehingga mengetahui posisi dan keadaan keuangan di cabang. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co