GenPI.co - Hubungan tanpa status memang tidak selalu buruk, karena bisa dijadikan sebagai cara untuk mengenal seseorang sebelum melangkah ke hubungan yang ekslusif dan lebih serius.
Hubungan tanpa status juga salah satu pilihan untuk pasangan yang sama-sama menginginkan hubungan yang mengalir saja.
BACA JUGA: Berkah Dewi Fortuna, 5 Zodiak Ini Dipenuhi Keuntungan Tak Terkira
Namun, berada dalam hubungan tanpa status kerap menimbulkan perasaan tidak tenang dan was-was, sehingga bisa memicu masalah dikemudian hari.
Jika seiring berjalannya waktu kamu ingin memperjelas status hubungan namun pasanganmu tidak kunjung menunjukkan niat yang sama, maka kamu harus berani untuk membahas kejelasan hubungan tersebut.
Berikut ini lima cara cantik para wanita untuk mengakhiri hubungan tanpa status, yang dirangkum dari berbagai sumber.
1. Mantapkan Niat
Untuk memperjelas status hubungan maka langkah pertama yang harus dilakukan adalah mengenali keinginan dan perasaan pribadi terlebih dahulu.
Pahami alasan yang menyebabkan hubungan menjadi ambigu dan pastikan apakah keinginan memperjelas status sungguh berdasarkan perasaan cinta.
Namun yang perlu ditekankan, jika dia tidak menginginkan hal yang sama, maka kamu harus bisa merelakan kebersamaan dengannya.
BACA JUGA: 5 Shio yang Selalu Penuh dengan Kejutan, Auranya Fantastis
2. Katakan Langsung dan Jelas
Saat mengungkapkan keinginan hati, lebih baik dilakukan secara langsung tanpa perantara dan media.
Hal ini bertujuan agar maksud tersampaikan dengan jelas dan menghindari kesalahpahaman yang mungkin timbul.
Selain itu, pembicaraan yang cukup sensitif ini harus dibicarakan dengan jelas tanpa emosi berlebihan yang bisa memperkeruh hubungan.
3. Tidak Menghakimi
Walaupun berada dalam hubungan tanpa status, hubungan dekat itu tetap terjadi di antara kamu dan dia.
Maka pada saat mengutarakan keinginanmu, kamu juga harus mendengarkan pendapatnya tanpa menghakimi dan menghargai perasaannya yang mungkin bisa berbeda denganmu.
BACA JUGA: Berani Melangkah, Bisnis 5 Zodiak Ini Bergelimang Cuan
4. Tegaskan Keinginan
Keputusan yang kamu utarakan mungkin bisa mengejutkannya yang merasa baik-baik saja dengan hubungan tanpa status.
Pada saat tersebut merupakan kesempatan untuk menegaskan keinginanmu dan menjelaskan alasanmu padanya.
5. Memberikan Waktu
Hindari perilaku menuntut yang justru akan memberikan tekanan padanya. Sebaiknya berikan dia waktu untuk berpikir dan mendiskusikannya lagi dikemudian hari.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News