Awas, Ngemil di Malam Hari Bikin Diabetes

12 Juni 2019 20:20

GenPI.co - Siapa yang tak suka ngemil? Melahap camilan favorit yang bisa dilakukan kapanpun, utamanya di waktu malam hari. Walaupun menyenangkan, kebiasaan ngemil ini ternyata tidak sehat jika dilakukan terus menerus. 

Menurut studi yang dilakukan oleh tim peneliti dari University of Arizona Health Sciences, kebiasaan ngemil di malam hari dapat meningkatkan risiko kegemukan dan penyakit yang berhubungan dengan terjadinya kenaikan berat badan.

Studi yang menggunakan metode wawancara via telepon ini melibatkan sekitar 3.105 orang dewasa yang tinggal di kota kota metropolitan, Amerika Serikat. Mereka ditanyakan tentang kebiasaan ngemil di malam hari, kualitas tidur dan masalah kesehatan yang sedang dihadapi.

Sekitar 60 persen dari responden mengaku kerap ngemil di malam hari dan dua pertiga dari total responden mengaku kurang tidur menyebabkan dorongan untuk ngemil semakin meningkat.

Para peneliti kemudian menyimpulkan bahwa kebiasaan ngemil di malam hari, terutama ngemil junk food memiliki hubungan yang sangat erat dengan peningkatan risiko penyakit diabetes. Mereka juga menemukan bahwa buruknya kualitas tidur merupakan pendorong utama terjadinya kebiasaan ngemil junk food di malam hari. 

Baca juga:

5 Makanan Sehat Pengusir Depresi

Ini 5 Kebiasaan Sehat Ala Meghan Markle

Masalah kesehatan yang kerap dihadapi oleh mereka yang doyan ngemil junk food di malam hari adalah kegemukan, diabetes dan masalah kesehatan yang lain.

Hasil studi terbaru ini kembali menegaskan hubungan yang sangat erat antara kualitas tidur dengan kualitas kesehatan seseorang. Buruknya kualitas tidur akan berpengaruh langsung terhadap kondisi fisik dan asupan zat gizi yang masuk ke dalam tubuh. 

Jadi, masalah kesehatan yang timbul akibat kurang tidur tidak hanya bersumber dari kurang tidurnya tetapi juga zat gizi yang masuk ke dalam tubuh. Sehingga, sebaiknya untuk mengurangi kebiasaan ngemil di malam hari karena bisa berdampak pada timbulnya sejumlah penyakit, salah satunya diabetes.


Simak juga video ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Maulin Nastria Reporter: Hafid Arsyid

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co