Bukan Kopi, 3 Minuman Paling Baik Dikonsumsi di Pagi Hari

03 Januari 2022 05:00

GenPI.co - Pagi hari ternyata adalah waktu yang sebenarnya kurang tepat untuk mengonsumsi kopi, ini berhubungan dengan produksi hormon kortisol yang cenderung tinggi saat pagi hari.

Salah satu hal yang menyebabkan sulitnya melepaskan diri dari kecanduan kafein adalah karena kebiasaan.

Misalnya kamu sudah terbiasa setiap pagi mengonsumsi kopi sebelum beraktivitas sehingga merasa kurang lengkap dan tidak dapat berfungsi secara maksimal sebelum mengonsumsi kopi.

BACA JUGA:  Rutin Minum Air Lemon Campur Madu Bikin Penyakit Ganas Berguguran

Berikut beberapa alternatif yang bisa kamu konsumsi untuk menggantikan kopi di pagi hari:

Teh hijau

BACA JUGA:  Rutin Minum Campuran Lemon dan Teh Hijau, Dijamin Wanita Senang

Teh hijau merupakan salah satu jenis teh yang mengandung kafein, kadarnya tentu tidak sebanyak kafein pada kopi, tetapi cukup untuk membuat kamu merasa segar di pagi hari tanpa memberikan efek samping seperti kopi.

Tidak hanya kafein, teh hijau juga terkenal dengan berbagai manfaatnya bagi kesehatan.

BACA JUGA:  Minum 2 Gelas Air Kelapa Setiap Hari, Wanita Dibikin Bahagia

Infused water

Rasanya yang segar dan sedikit asam bisa membangunkan kamu sama baiknya dengan kopi.

Jika kamu menginginkan jenis minuman hangat, kamu dapat mencampur perasan lemon dengan segelas air hangat.

Jahe

Secangkir jahe hangat di pagi hari dapat memberikan efek yang sama dengan secangkir kopi.

Aromanya yang khas dan cenderung kuat juga bisa membangunkan kamu sebaik kopi. (hellosehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co