3 Cara Menghadapi Pasangan yang Egois

05 November 2023 17:45

GenPI.co - Pasangan yang egois hanya memikirkan apa yang dia inginkan dan bagaimana mendapatkan keuntungan dari sesuatu tanpa mempertimbangkan kebutuhan lainnya.

Berurusan dengan pasangan yang egois tidaklah mudah, namun sangat penting untuk mengatasi dan menyelesaikan permasalahan tersebut demi menjaga hubungan yang sehat dan memuaskan.

Dilansir Times of India, berikut cara untuk menghadapi pasangan yang egois.

1. Komunikasi terbuka

BACA JUGA:  5 Destinasi Favorit Internasional untuk Pasangan yang Ingin Liburan Romantis

Mulailah dengan melakukan percakapan yang jujur dan tenang bersama pasangan. Ekspresikan perasaan dan kekhawatiranmu tanpa menyalahkan atau menuduhnya.

Gunakan pernyataan "saya" untuk menyampaikan bagaimana perilakunya memengaruhimu dan hubungan.

2. Refleksi diri

Sebelum mengonfrontasi pasangan, luangkan waktu untuk merenungkan perilaku dan eskpektasi diri sendiri.

Mungkin ada area di mana kamu juga bisa berkomprosi atau pengertian. Memahami kontribusi kamu terhadap dinamika hubungan dapat membuat percakapan lebih bermanfaat.

3. Menetapkan batasan

Kamu harus mendefinisikan batasan dengan jelas dan mengomunikasikannya kepada pasangan.

Diskusikan apa yang kamu butuhkan dalam hubungan dan di mana kamu tidak mau berkompromi. Pastikan batasannya masuk akal dan adil.

Batasan dapat membantu kamu dan pasangan memahami tanggung jawab dan peran masing-masing dalam hubungan, serta menghilangkan perilaku egois. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co