4 Tanaman Pemurni Udara Terbaik untuk Disimpan di Dalam Rumah

07 November 2023 13:45

GenPI.co - Debu, polusi, dan kabut asap bisa membuat mata perih dan tenggorokan gatal.

Jadi, inilah saatnya untuk kembali berteman dengan alam dan membeli tanaman pemurni udara di rumah untuk mencegah polutan.

Dilansir Times India, berikut tanaman pemurni udara terbaik untuk disimpan di dalam ruangan.

1. Tanaman laba-laba

BACA JUGA:  Ajak Cinta Tanaman, Mak Ganjar Gandeng Ibu-ibu Jakarta Budidaya Pohon Cabai

Tanaman laba-laba sangat baik dalam menghilangkan polutan seperti formaldehida dan xilena dari udara.

Tanaman ini mudah dirawat dan memiliki daun melengkung yang mencolok.

2. Lidah mertua

BACA JUGA:  4 Khasiat Tanaman Purwoceng, Nomor 2 Bikin Senjata Pria Dahsyat

Tanaman ular atau dikenal juga sebagai lidah mertua sangat efektif menyaring formaldehida dan benzena.

Tidak membutuhkan perawatan khusus dan dapat tumbuh subur dalam kondisi cahaya redup.

3. Bunga lili

BACA JUGA:  4 Tanaman Dinding untuk Menambah Cantik Dekorasi Ruangan

Bunga lili sangat bagus untuk menghilangkan amonia, benzena, dan formaldehida. Bunga yang memiliki kelopak putih ini sangat elegan dan daunnya yang hijau tua menjadikannya pilihan populer.

4. Pakis Boston

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa pakis Boston memiliki kemampuan untuk meningkatkan kualitas udara dengan mengembalikan kelempaban dan berfungsi sebagai pelembap alami. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co