Festival Film Jepang 2019 Bakal Wow Banget

19 Oktober 2019 23:50

GenPI.co - Festival Film Jepang 2019 bakal lebih meriah. Sebanyak 12 film asal Jepang bakal ditayangkan di lima kota besar di Indonesia.

Kelima kota besar itu ialah Jakarta, Yogyakarta, Makassar, Surabaya dan Bandung.

Beberapa film yang akan ditayangkan ialah Samurai Shifters, Bento Harassement, Litte Love Song, My Dad is a Heel Wresler, Masquerade Hotel, 12 Suicidal Teens, dan Children of the Sea.

BACA JUGA: Acha Jadi Produser Kesayangan Robby Purba di Film 99 Nama Cinta

Film yang diputar di setiap kota bakal berbeda-beda. Jakarta akan menayangkan film dari Jepang di CGV Grand Indonesia pada 7-10 November.

Sementara itu, Festival Film Jepang 2019 di Yogyakarta akan dihelat pada 19-23 November.

Festival berlanjut pada 29 November-1 Desember di CHV Panakkukang Square di Makassar.

BACA JUGA: Film Horor yang Rilis Bulan Ini Bikin Kamu Susah Tidur

CGV Marvell City Surabaya akan menjadi tuan rumah Festival Film Jepang 2019 pada 6-8 Desember.

Bandung akan menjadi tuan rumah Festival Film Jepang 2019 di CGV Paris Van Java pada 20-22 Desember 2019.

"Pemutaran film ini diharapkan mampu menghadirkan Jepang secara utuh dan menggugah indera untuk mencerna dan memberikan pemahaman tentang Jepang secara lebih mendalam," demikian bunyi pernyataan resmi Japan Foundation, Sabtu (19/10). (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co