Suka Pakai Sheet Mask, Kenali Lebih Lanjut Masker Ini

05 Maret 2020 12:32

GenPI.co - Banyak jenis produk masker yang dijual di pasaran salah satunya adalah sheet mask atau masker dalam bentuk lembaran. 

Masker ini sangat praktis digunakan untuk menggantikan masker gel atau bubuk. Dalam satu kemasan terdapat satu lembar kain berbentuk wajah yang direndam dalam larutan serum.

Lembaran ini terdiri dari berbagai bahan seperti kertas, serat atau bahan jenis gel.

Dengan masker ini kamu cukup menempelkan pada wajah, tepuk-tepuk masker agar serum menyerap pada kulit.

Setelah menggunakan masker kamu pun tidak perlu mencuci wajah lagi seperti produk masker pasta pada umumnya.

BACA JUGA : Menakjubkan! Beras Bisa Jadi Masker Wajah dan Bikin Kinclong

Sebelum memakai masker ini, kamu harus pastikan wajah dalam keadaan bersih.

Kemudian tempelkan masker selama 20-30 menit, lepaskan dan nikmati kesejukannya.

Masker ini dapat digunakan kapan saja. Namun, sangat bagus digunakannya sebelum tidur. Letakkan masker sesuai dengan bentuk wajah kamu. 

BACA JUGA : Bingung Masker Wajah yang Cocok? Yuk Kenali 3 Jenis yang Sesuai

Masker ini berasal dari Korea Selatan dan sangat populer di Asia sekitarnya. Banyak sekali manfaat dari masker tersebut. 

Pasalnya, masker ini mengandung serum yang kaya vitamin dan mineral. Serum tersebut pun tidak membuat kulit jadi kering namun sangat berguna untuk mencerahkan wajah.

Masker lembaran tidak efektif untuk pengelupasan atau membersihkan kulit dibandingkan dengan masker dengan jenis pasta. 

Namun, disarankan menggunakan sheet mask tidak lebih dari waktu yang dianjurkan.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co