Bisa Cegah Asam Lambung, Santap 4 Minuman Ini Saat Sahur

19 April 2020 11:50

GenPI.co - Penyakit asam lambung biasanya sering kumat saat sedang berpuasa. Maka dari itu, kamu harus cermat dalam memilih menu sahur dan berbuka agar aman untuk lambung.

Salah satu cara untuk mencegah asam lambung adalah menyantap beberapa minuman yang dapat mencegahnya. Minuman ini bisa disantap saat sahur, agar kamu bisa nyaman berpuasa.

Berikut 4 minuman yang dapat kamu konsumsi saat sahur, untuk mencegah asam lambung selama berpuasa.

1. Teh

Teh merupakan minuman yang baik untuk penderita asam lambung ketika menjalankan ibadah puasa. 

Teh dapat melancarkan sistem pencernaan dan menetralkan asam lambung. 

Kamu bisa meminum teh hangat saat sahur dan berbuka puasa untuk mencegah asam lambung.

BACA JUGA : 4 Makanan Harus Dihindari Sebelum Tidur, Bahaya!

2. Susu almond dan susu kedelai

Susu almond dan susu kedelai tidak banyak mengandung lemak dan aman aman untuk penderita asam lambung. 

Minuman ini juga amuh untuk menetralkan asam lambung ketika menjalankan ibadah puasa. 

Kamu bisa minum susu almond dan susu kedelai setelah menyantap hidangan sahur.

BACA JUGA : Tak Boleh Asal, Ketahui 3 Cara Tepat Menyimpan Makanan di Kulkas

3. Air kelapa

Selain menyegarkan, air kelapa juga baik untuk mencegah asam lambung. 

Kamu bisa minum air kelapa saat sahur, untuk menyeimbangkan pH tubuh dan mencegah asam lambung.

4. Air mineral

Air mineral mengandung segudang manfaat baik untuk tubuh, termasuk untuk penderita asam lambung. 

Air mineral mampu menetralkan asam lambung, dan baik untuk dikonsumsi secara rutin terlebih ketika sahur dan berbuka puasa. (*)
 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi Reporter: Yasserina Rawie

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co