Jangan Ketergantungan Kopi, Efeknya Bikin Melek Tidak Tahan Lama

08 Mei 2020 08:40

GenPI.co - Kopi mengandung kafein yang dapat merangsang kerja sistem saraf untuk meningkatkan detak jantung dan tekanan darah.

Selain itu, kafein juga dapat meningkatkan pasokan energi di dalam tubuh dan memperbaiki suasana hati. Hal ini membuat orang yang meminum kopi merasa segar dan terjaga kembali.

BACA JUGA3 Masalah Kesehatan yang Menandakan Terlalu Banyak Minum Kopi

Namun, tentu saja efek kopi yang satu ini tidak akan bertahan lama atau sepanjang hari. Seiring berjalannya waktu efek kopi akan berkurang dan menurun.

Dilansir dari laman American Academy of Sleep Medicine, efek kafein akan bertahan 3-5 jam sejak pertama kali masuk ke dalam aliran darah.

Periode waktu ini disebut waktu paruh, yaitu lama waktu yang dibutuhkan tubuh untuk menghilangkan sebagian zat yang dikonsumsi.

Artinya, seseorang yang mengonsumsi 40 mg kafein akan memiliki 20 mg sisa kafein di dalam sistemnya setelah 5 jam.

Kafein yang tersisa inilah yang kemudian dapat bertahan lama di tubuh Anda. Namun, efeknya di dalam darah akan memuncak setelah 15 sampai 45 menit dikonsumsi.

Oleh karena itu, di waktu-waktu ini sebagian orang akan merasa seperti gelisah, ingin buang air kecil, atau tiba-tiba merasa bersemangat. Gejala-gejala ini kemudian akan mulai hilang ketika kafein mulai dipecah atau dimetabolisme.

Sebenarnya, tidak ada waktu pasti seberapa lama efek kopi di dalam tubuh akan bertahan. Semuanya tergantung pada dosis, jenis kopi yang diminum, usia, berat badan, dan sensitivitas terhadap kafein.

BACA JUGAMana yang Lebih Aman untuk Dikonsumsi: Kopi Arabika atau Robusta?

Ketika tubuh Anda sangat sensitif terhadap kafein, efeknya bisa bertahan selama berjam-jam bahkan sampai hari berikutnya. Sebaliknya, jika tubuh sudah kebal terhadap kafein yang ada di dalam kopi, efeknya mungkin hampir tidak terasa. (Hellosehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah
Kopi   Kafein   Tidur   Kesehatan   Tubuh Sehat   Mengantuk  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co