Cukup 15 Menit, Makeup Simpel untuk Ngantor di New Normal

16 Juni 2020 22:10

GenPI.co - Memoles wajah dengan sentuhan makeup perlu dilakukan kaum hawa sebelum pergi beraktivitas atau bekerja.

Tak perlu menor, riasan simpel bisa dilakukan untuk menambah rasa percaya diri. Namun, sayangnya tidak semua wanita piawai dalam mengaplikasikan produk makeup. 

BACA JUGAMenghapus Makeup Sekali Usapan dengan Garnier Micellar Water Biru

Untuk membantu kaum hawa berdandan sebelum ngantor, makan perlu untuk mengetahui dasar-dasar makeup. Hanya dengan 15 menit saja dijamin wajah akan berubah makin cantik. Yuk, simak 5 ulasannya seperti dilansir InStyle.

Bersihkan Wajah

Langkah pertama sebelum menerapkan make up adalah menyiapkan kulit wajah. Pertama, bersihkan wajah dengan pembersih yang lembut. Tujuannya untuk menghilangkan kotoran berlebih dari kulit.

Setelah membersihkan wajah, gunakan pelembap. Langkah ini penting karena riasan membutuhkan basis atau dasar agar tahan cukup lama.

Terapkan BB Cream

BB cream mempunyai fungsi seperti foundation. Ini direkomendasikan untuk orang yang ingin memakai riasan ringan namun alami. Saat membeli BB cream, pastikan memilih sesuai dengan warna kulit.

Jika ragu, bisa tanyakan ke pihak staf penjual untuk melakukan test pada kulit sebelum membelinya. Caranya ambil BB cream secukupnya dan gunakan dengan bantuan ujung jari atau kuas.

Ratakan BB cream secara merata di wajah hingga membaur dengan warna kulit. Jika ingin terlihat alami, pastikan menerapkan lapisan tipis saja pada wajah.

Blush On

Blush on sangat opsional. Tetapi jika ingin make up terlihat lebih sempurna, dapat mengaplikasikan beberapa warna merah muda halus untuk menonjolkan rona merah pada pipi. Pastikan untuk memadukannya dengan benar agar tetap ringan. Ingat jangan berlebihan.

Riasan Mata

Riasan mata sangat penting pada tahapan make up. Pertama-tama aplikasikan beberapa primer pada kelopak mata.

Kemudian aplikasikan eye shadow warna netral jika ingin membuatnya tetap sederhana. Oleskan eyeliner jika ingin mata terlihat lebih menyala.

Terakhir, selesaikan riasan area mata dengan mengaplikasikan maskara pada bulu mata. Ini akan membuat mata terlihat lebih besar dan memberikan sentuhan dramatis.

Lisptik

Ini adalah langkah terakhir yang sangat penting dalam make up sederhana. Di sini kamu harus berhati-hati dengan warna lipstik untuk bibir.

BACA JUGAAcnes Oil Control: Angkat Sisa Makeup Hingga ke dalam Pori-pori

Biar lebih aman, terapkan lip balm berwarna terang sesuai dengan warna kulit, seperti soft pink atau coral karena dapat menyatu dengan semua warna kulit.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah Reporter: Hafid Arsyid

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co