Tanda-Tanda Kamu Mungkin Belum Siap Menikah

09 Juli 2020 09:20

GenPI.co - Merasa tidak yakin atau bahkan sedikit cemas membayangkan membangun keluarga dan berumah tangga adalah hal yang wajar.

Namun jika kekalutan itu sampai merasuki relung hati kamu yang paling dalam dan mengacaukan pikiran kamu, bisa jadi mungkin kamu memang belum siap menikah.

BACA JUGA3 Artis Indonesia Ini Menikah di Era New Nomal

Cobalah lihat dulu beberapa tanda di bawah ini. Jika cocok dengan apa yang kamu alami selama ini, mungkin sebaiknya pikir-pikir dulu seribu kali sebelum buru-buru menentukan hari-H

1. Menyayangi, tetapi tidak jatuh cinta

Bisa saja kamu pernah mencintainya, tetapi seiring berjalannya waktu malah terlalu banyak bertengkar.

Kamu merasa tidak lagi dapat berkomunikasi dengan baik, sehingga perasaan tersebut berkurang dan habis. 

Oleh karena itu, coba dipikirkan lagi apakah kamu benar-benar sudah siap untuk menikah atau tidak. Ingat, ketika menikah akan ada lebih banyak masalah yang datang menguji pernikahan kamu.

2. Prinsip kamu dan pasangan tidak sejalan

Ketika prinsip kamu dan pasangan tidak sejalan dan tidak mampu menemukan solusinya, mungkin ini pertanda kamu belum siap menikah.

Apalagi ketika kamu berdua tidak juga mencapai kesepakatan setelah berdiskusi tentang cara mendidik anak atau keuangan. Maka akan sulit untuk menghadapi konflik lainnya. 

3. Menyimpan rahasia

Walaupun mungkin kamu dapat menjaga rahasia tersebut dengan baik, bukan berarti selamanya pasangan kamu tidak akan mengetahui hal tersebut. 

BACA JUGA4 Cara Menghadapi Keraguan Sebelum Menikah

Apabila rahasia kamu ketahuan, baik itu untuk melindungi pasangan atau tidak, bukan tidak mungkin mereka akan merasa dikhianati. (Hellosehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co