Ingin Bisnis Kuliner Online? Jalankan Strategi Jitu Ini

17 Oktober 2020 18:50

GenPI.co - Berhasil dalam bisnis kuliner yang dijual; secara online tidak semudah membalikkan telapak tangan. Karena butuh strategi yang jitu untuk menarik pembeli.

Penggiat usaha kuliner online dengan brand Makan Daun, Suharti Sadja mengatakan, untuk memulai kuliner online hal paling utama adalah punya niat kuat. 

BACA JUGANycta Gina dan Suami Bisnis Serabi Mini Rasa Durian, Nih Faktanya

Karena niat menjadi pondasi awal, yang bisa menentukan keberhasilan.

"Kalau sudah memiliki niat baru lah cari komunitas yang bisa mendukung bisnis kalian. Tujuannya agar memiliki pasar dan mulai mengenalkan produk," jelasnya.

Suharti menjelaskan, bisnis kuliner online tandanya harus peka terhadap pemasaran digital. Untuk itu harus maksimal memaksimalkan berbagai media dan konten digital untuk pemasaran.

"Pengetahuan terhadap metode pemasaran digital harus terus ditingkatkan, pemanfaatkan aplikasi pemesanan online dan pemasaran tidak boleh setengah hati. Bisa lewat Facebook, WhatsApp, bisnis Instagram dan lainnya," jelasnya.

Kendati demikian, ciri khas produk wajib diciptakan sebagai pembeda dengan kuliner lainnya. 

BACA JUGASule Punya 2 Kamar Bobok: Nathalie Holscher Kelak Pilih Mana, Ya?

Terlebih, nama usaha yang dipilih, agar mudah diingat, sekaligus berkaitan dengan kuliner yang dijalankan.

"Berikan harga yang bersahabat, tetapi kualitas produk, rasa dan ukuran porsi yang tidak boleh diabaikan," jelasnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co