GenPI.co - Komedo yang muncul di area hidung merupakan masalah yang sangat mengganggu penampilan dan menurunkan rasa percaya diri.
Untuk mengatasinya, kamu bisa mencoba produk Breylee Blackhead Mask yang diklaim ampuh menghilangkan komedo hitam di wajah.
BACA JUGA: Pakai Blush On Cair, Pipi Tampak Merona Alami
Breylee Blackheads mengandung tea tree oil, aloee vera serta royal jelly yang mampu menutrisi kulit dan membantu mengangkat komedo di wajah.
Produk ini juga juga bebas dari kandungan alkohol, sulfate, paraben, silikon, serta bersifat cruelty free sehingga aman untuk digunakan. Meskipun demikian, produk ini kurang disarankan bagi pemilik kulit sensitif, karena kandungan tea tree oil yang dapat mengiritasi kulit.
Untuk kamu yang baru pertama kali mencoba produk ini, disarankan untuk mengetes dulu di area tangan atau leher, agar lebih aman.
Produk masker komedo Breylee ini memiliki tekstur yang kental dan berwarna putih bening. Saat diaplikasikan ke kulit selama beberapa saat, teksturnya akan berubah menjadi lengket seperti lem.
Cara menggunakan produk ini juga cukup simpel. Kamu hanya perlu mencuci wajah terlebih dahulu dan mengoleskan produk secukupnya dengan bantuan aplikator kuas yang sudah tersedia.
Kemudian, tempelkan kertas pada area yang sudah dioleskan masker dan diamkan sekitar 5 hingga 10 menit sampai masker benar-benar kering. Setelah itu, tarik kertas secara perlahan dan komedo di wajahmu akan terangkat.
Sebaiknya, jangan menggunakan produk ini terlalu sering karena bisa menyebabkan kulit kering dan iritasi. Kamu cukup menggunakan produk ini sebanyak 1-2 kali dalam seminggu agar bebas dari komedo.
BACA JUGA: Skincare Korea Bikin Wajah Kamu Makin Cantik
Produk Breylee Blackhead Mask ini memiliki kemasan yang cukup unik, seperti botol kutek. Kamu juga akan mendapatkan aplikator dan 100 lembar kertas khusus untuk mengangkat komedo.
Jika tertarik untuk mencoba produk ini, kamu bisa membelinya melalui sejumlah e-commerce. Breylee Blackhead Mask dibanderol dengan kisaran harga kisaran Rp70 ribu - Rp130 ribu untuk kemasan ukuran 17ml. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News