Selain Nyaman, 4 Hal Ini Jadi Daya Pikat Seseorang Jatuh Cinta

04 Januari 2021 17:40

GenPI.co - Ketika sedang jatuh cinta, wajar saja apabila kita mengubah sikap untuk terus merasa bahagia saat bersamanya.

Hubungan asmara umumnya akan mengubah kebiasaan dan kepribadian seseorang.

BACA JUGAJangan Kaget, Pasangan Bisa Saja Mencintai Dua Orang Bersamaan

Cinta terkadang datang tanpa disadari. Banyak orang merasa jatuh cinta pada pandangan pertama.

Sebaliknya, ada juga yang butuh waktu lama untuk memastikan perasaan di hatinya memang cinta atau bukan.

Berikut ini hal-hal yang bisa membuat seseorang menjadi jatuh cinta, nyatanya bukan hanya karena pandangan pertama loh.

1.  Kecocokan dan persamaan

Chemistry atau kecocokan yang kuat dengan orang yang disukai merupakan hal paling awal untuk membuat jatih hati.

Hal ini membuat orang yang jatuh cinta mampu menjadi diri sendiri dan jujur.

Ketika seseorang bisa bersikap jujur apa adanya, di situlah ia merasa jadi orang paling bahagia. 

2.  Karakter Idaman

Setiap orang pasti ingin memiliki pasangan yang ideal dan seuai dengan kriteria yang ia inginkan.

Hal ini yang mengawali perasaan seseorang tertarik atau suka terhadap karakter orang tersebut.

Faktor ini juga bisa menimbulkan atau bahkan meningkatkan rasa yang sama pada diri. 

3.  Nyaman

Kenyamanan merupakan faktor utaka dalam menyukai seseorang.

Percuma saja bila ia rupawan akan tetapi tidak membuat nyaman.

Perasaan nyaman yang diberikan seseorang, memberikan sensasi tersendiri yang membuatmu selalu ingin terus bersamanya.

4.  Hal unik

Raaa suka dan cinta sering kali lahir dari hal unik yang di dalam diri seseorang yang menarik perhatian.

Misalnya saja, ia memiliki tahi lalat atau bekas luka yang membuat penampilannya menjadi lebih unik dan menarik.

Jadi, hal yang tidak biasa bisa menjadi keunikan sendiri, bukan kecacatan.

5.  Suka “aromanya”

Menurut studi University of Southern California, perempuan dalam masa subur suka dengan bau khas dari keringat.

BACA JUGAWajib Banget Tahu! 5 Kunci Sukses Mencari Pasangan Baru di 2021

Hal itu disebabkan oleh  kandungan hormon testosteron dalam jumlah tinggi pada keringat tersebut. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah Reporter: Panji

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co