Twitter Akan Alihkan Akun POTUS dari Trump ke Joe Biden

24 November 2020 23:15

GenPI.co - Twitter dan Facebook mengatakan pada Jumat (20/11) akan mengalihkan kendali akun @POTUS ke pemerintahan Joe Biden pada 20 Januari.

Akun @POTUS di kedua platform tersebut merupakan akun resmi presiden Amerika Serikat.

BACA JUGA: Hitung Suara Ulang di Georgia, Biden Tetap Saja Bikin Trump Keok

Akun tersebut terpisah dari akun Twitter @realDonaldTrump dan halaman Facebook @DonaldTrump yang lebih sering digunakan oleh Presiden AS Donald Trump.

“Twitter secara aktif bersiap untuk mendukung transisi akun Twitter milik Gedung Putih pada 20 Januari 2021, persis seperti pada 2017 lalu,” kata perusahaan kepada Reuters, Sabtu (21/11).

Akun resmi lain milik Gedung Putih juga akan diserahkan kepada Pemerintahan Biden pada hari pelantikan, seperti akun wakil presiden dan akun ibu negara AS.

“Pada 2017, kami bekerja dengan Pemerintahan Obama dan Pemerintahan Trump untuk memastikan transisi akun Facebook dan Instagram yang mulus. Kami harap transisi bulan Januari juga berjalan dengan mulus,” kata Facebook.

Dalam beberapa bulan mendatang, pihak Twitter akan bertemu dengan pejabat transisi pemerintahan Biden untuk membahas tentang bagaimana pemerintahan baru AS akan menggunakan Twitter.

Biden sebenarnya sudah mencapai batas dua minggu sejak menjadi presiden terpilih AS dan sudah harus bersiap untuk menjabat pada 20 januari 2021.

BACA JUGA: Top! Jerman dan Inggris Siap Vaksinasi Rakyatnya 

Namun, Trump dan tim kampanye hingga hari ini masih menolak hasil pemilu dan berusaha untuk membatalkannya lewat tuntutan hukum dan penghitungan suara ulang di sejumlah negara bagian.

Berbagai klaim tanpa bukti perihal penipuan dan kecurangan dalam proses Pemilu AS 2020 terus dilontarkan Trump lewat akun media sosial pribadinya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co