Benarkah Madu Mentah Lebih Sehat? Ini 7 Manfaat Dahsyatnya

04 Februari 2023 15:00

GenPI.co - Madu merupakan salah satu sunber makanan yang banyak mengandung gizi dan memiliki manfaat ampuh untuk kesehatan.

Salah satu madu yang disarankan untuk dikonsumsi adalah madu mentah alias raw honey.

Pasalnya, jenis madu ini tidak mengalami proses pengolahan, karena tidak melewati proses pengolahan, kandungan gizi madu mentah pun cenderung lebih banyak dan bervariasi.

BACA JUGA:  Panen Rezeki dari Segala Arah, 3 Weton Bisa Cepat Sukses dan Kaya

Menurut Food Data Central USA, bahwa kandungan nutrisi pada madu meliputi: karbohidrat; protein; kalsium; vitamin; zat besi; magnesium; sodium; zinc; dan riboflavin.

Berikut 7 manfaat mengonsumsi madu mentah untuk kesehatan seperti dilansir pada Sabtu (4/2/2023):

1. Meningkatkan fungsi otak

BACA JUGA:  Bolehkah Anak Minum Jamu? Coba Manfaat 4 Bumbu Dapur ini

Salah satu manfaat mengonsumsi madu mentah atau raw honey diyakini memiliki potensi dalam pengobatan masalah penyakit syaraf berkat kandungan polifenol.

Kandungan polifenol pada madu mentah ternyata juga dapat mengurangi masalah peradangan saraf yang disebabkan oleh kekurangan oksigen di otak yang melibatkan sistem memori.

BACA JUGA:  5 Manfaat Dahsyat Makan Buncis, Bikin Jantung Sehat dan Meningkatkan Kesuburan Wanita

Oleh sebab itu, madu mentah memiliki manfaat untuk mencegah gangguan memori di masa mendatang.

Jurnal Pharmacognosy Research (2017) menyebutkan, bahwa madu dapat memberikan efek menenangkan, antikejang, antikanker, dan memperbaiki kondisi oksidatif dalam sistem saraf pusat.

2. Mengendalikan gula darah

Salah satu manfaat mengonsumsi madu mentah, yakni dapat mengurangi risiko terkena diabetes.

Pasalnya, madu mentah ini tidak melalui proses pengolahan dan penambahan gula.

Istimewanya. madu mentah memiliki manfaat yang dapat menyebabkan menurunnya kadar glukosa pada pasien diabetes, jika dibandingkan dengan dekstrosa dan sukrosa.

Mengonsumsi madu mentah juga dapat meningkatkan insulin dan mengurangi hiperglikemia.

Oleh sebab itu, Genpiple bisa mencobanya sedikit dan lihat reaksinya pada level gula darah.

Jika hal tersebut bereaksi pada tubuh, madu mentah bisa dijadikan alternatif dalam menu diet.

3. Meringankan sakit tenggorokan

Manfaat mengonsumsi madu mentah ternyata bisa mengobati sakit tenggorokan.

Madu mentah merupakan salah satu obat herbal yang sudah lama terbukti dan dikonsumsi secara turun-temurun.

Jika Genpiple terkena flu dan batuk atau sakit tenggorokan, konsumsilah satu atau dua sendok makan madu mentah.

Selain itu, Genpiple juga bisa mencampurkan madu mentah dengan lemon atau teh hangat.

4. Sumber energi alami

Perlu diketahui, bahwa madu mentah mengandung gula alami sekitar 80 persen, 18 persen air, serta 2 persen protein, belum lagi ditambah mineral dan vitamin.

Madu mentah juga merupakan sumber karbohidrat yang baik bagi pencernaan dan mudah diserap tubuh sehingga cepat diproses menjadi energi.

Oleh sebab itu, jika Genpiple merasa lemah, dengan mengonsumsi madu dapat membuat lebih berenergi, terutama saat berolahraga.

5. Sebagai antibakteri dan antijamur

Manfaat mengonsumsi madu mentah juga ampuh untuk menghentikan aktivitas dan perkembangbiakan bakteri atau jamur yang merugikan.

Hal tersebut dikarenakan, madu mentah memiliki pH yang cukup rendah, sehingga diyakini dapat membunuh jamur.

Madu mentah juga mengandung hidrogen peroksida dan antiseptik. Efektivitas madu sebagai antibakteri dan antijamur tersebut tergantung pada tipe madu itu sendiri, misalnya madu Manuka.

Madu tersebut diyakini ampuh melawan beberapa jenis bakteri jahat, seperti E.Coli, Staphylococcus aureus, dan Helicobacter pylori.

6. Mencegah penyakit kardiovaskular

Salah satu manfaat mengonsumsi madu mentah ternyata ampuh untuk mencegah risiko penyakit jantung.

Pasalnya, madu mentah mengandung antioksidan yang disebut senyawa fenolik.

Menurut studi dalam jurnal Pharmacognosy Research (2017), bahwa fenolik bisa mencegah penyumbatan pembuluh darah di jantung.

Selain itu, senyawa fenolik itu bisa menghambat proses oksidasi kolesterol jahat (LDL) yang dibawa dari organ hati menuju sel-sel tubuh.

Perlu diketahui, bahwa antioksidan juga berfungsi untuk melindungi tubuh dari kerusakan sel akibat radikal bebas yang masuk ke dalam tubuh.

Radikal bebas ternyata dapat memicu proses penuaan dan berisiko meningkatkan penyakit kronis, seperti kanker dan sakit jantung.

7. Membantu untuk tidur

Salah satu manfaat mengonsumsi madu mentah diyakini mampu membantu mengatasi gangguan tidur.

Manfaat madu mentah ternyata dapat membantu melepaskan hormon melatonin pada otak dengan cara meningkatkan lonjakan kecil pada kadar insulin.

Hal tersebut, dapat menstimulasi tryptophan atau asam amino penting pada otak, yang kemudian diubah di dalam tubuh menjadi melatonin.

Perlu diketahui, bahwa fungsi dari hormon melatonin sendiri adalah untuk mengatur pola tidur. (HelloSehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co