Mendadak Kuasa Hukum Rizieq Ucap Terima Kasih, Ternyata...

08 Mei 2021 08:25

GenPI.co - Kuasa hukum Habib Rizieq Shihab, Aziz Yanuar, mendadak mengucapkan terima kasih pada petugas di rumah tahanan Bareskrim Polri.

Dia mengatakan itu lantaran perlakuan yang diterima Habib Rizieq dan tahanan lain selama masa Ramadan

BACA JUGA: Kocak! Terduga Teroris YI Minta Bantuan Dukun, Tetap Saja…

Menurut Aziz, seluruh penghuni sel diperlakukan secara humanis dan baik sehingga dapat menjalankan ibadah puasa dengan baik.

“Berterima kasih kepada petugas rutan yang begitu humanis memperlakukan para tahanan di bulan suci ini," ucap Aziz (7/5) malam.

Alumnus Universitas Pancasila itu lantas membeberkan aktivitas kliennya selama Ramadan.

Ternyata, selain rutin beribadah, Habib Rizieq juga selalu memberikan dakwah kepada sesama tahanan.

BACA JUGA: Elektabilitas AHY Kejar Ganjar, Pemicunya Bisa jadi Karena...

"Beliau luar biasa ibadah dan dakwah kepada sesama tahanan di rutan," kata Aziz.

Aktivitas dakwah itu dikatakan makin rutin dilakukan sejak 10 hari menjelang hari raya Idulfitri.

Di tahanan, eks imam besar FPI itu juga menyelesaikan tesisnya untuk meraih gelar doktor di sebuah universitas di Malaysia.

"Padat kegiatan HRS di rutan, alhamdulillah," tandasAziz Yanuar.(JPNN. GenPI)

BACA JUGA: Novel Blak-blakan Soal Investasi Bodong 212 Mart, Katanya...

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co